Bisnis.com, JAKARTA - Banyak cara menikmati kopi yang kini semakin digemari masyarakat Indonesia.
Perkembangan minuman kopi yang semakin inovatif serta banyaknya kedai kopi yang hadir dengan konsep unik membuat masyarakat makin betah untuk menghabiskan waktunya ditemani dengan segelas kopi favorit.
Selain menjadi bagian dari gaya hidup, minum kopi memang bisa menyuntikkan semangat serta membantu Anda untuk lebih bersemangat ketika menjalankan aktivitas.
“Kini minum kopi sudah bukan menjadi kebutuhan, melainkan sebuah tren yang populer di kalangan generasi muda. Alasan kopi makin digemari tak lain tak bukan karena khasiatnya yang bisa membantu para pecinta kopi untuk tetap produktif di tengah padatnya pekerjaan," kata General Manager Anomali Coffee Abdul Azis.
Abdul memberikan empat cara agar bisa menikmati pengalaman menyesap kopi untuk para pencinta minuman ini.
Hindari minum kopi setelah bangun tidur
Tidak sedikit orang yang masih mengonsumsi kopi tepat setelah bangun dari tidur. Hal ini mereka lakukan dengan tujuan agar tubuh cepat terjaga untuk beraktivitas. Namun nyatanya, meminum kopi setelah bangun tidur tidak disarankan karena bisa memengaruhi kesehatan.
Minum kopi setelah bangun tidur dapat meningkatkan kadar kortisol dalam tubuh yang akan berakibat pada meningkatnya stres dan kecemasan. Alih-alih ingin semangat menjalani hari, Anda justru akan merasa gelisah ketika memulai hari.
Sebaiknya, minum air putih yang cukup setelah bangun tidur, serta berikan jeda sekitar satu sampai dua jam jika ingin meminum kopi. Dengan begitu, peran kafein dalam tubuhmu akan bekerja optimal dan Anda dapat menjalankan aktivitas dengan tetap terjaga.