Bisnis.com, SOLO - Gempa bermagnitudo 5,8 mengguncang wilayah Bali pada Senin (22/8/2022) pukul 15:36:33 WIB.
Menurut data BMKG, kedalaman gempa berkisar 124 km, dengan koordinat: 9.36 LS-115.59 BT (74 km Tenggara KUTASELATAN-BALI).
Meski gempa terbilang cukup besar, namun menurut BMKG tidak berpotensi tsunami.
Baca Juga Gempa Magnitudo 5,8 Guncang Bali |
---|
Gempa ini pun sempat menjadi trending topik di media sosial Twitter karena banyak netizen mencuitkan kejadian tersebut.
Sebagian warganet mengaku gempa tersebut menurut terasa hingga ke Banyuwangi dan Jember.
"Di denpasar selatan kerasa kenceng bangetttt gempanya. Aku langsung lompat dari tempat tidur trus narik ortu ajak keluar rumah. Semoga tidak ada gempa susulan, aamiin," tulis seorang warganet.
"Di Jember kerasa bgt weh," tulis yang lain.
Bahkan artis Nana Mirdad juga mengaku gempa yang terjadi pada Kamis sore itu cukup besar.
Merasakan gempa itu, Nana dan keluarganya langsung berhamburan keluar rumah.
"Gempanya kenceng banget, kamu baik-baik saja?" kata Nana kepada keluarganya, dalam video di Instagram Storynya, kemarin.
Setelah situasi mulai aman, Nana pun kembali masuk ke dalam rumah dan menemukan sejumlah kerusakan akibat gempa tersebut.
Dalam unggahannya, ia turut memperlihatkan salah satu bagian dinding rumahnya yang retak.
"Rumahku sampai retak, wow, pantesan kenceng banget tadi kita di sini rasanya," kata Nana.