Mimpi Mandi Beserta Artinya, Baik atau Buruk_ (pexels)
Relationship

Simak 6 Arti Mimpi Mandi, Pertanda Baik atau Buruk Ya?

Nuraini
Rabu, 14 September 2022 - 09:30
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Mimpi mandi merupakan salah satu jenis mimpi yang terdengar biasa saja. Terlebih lagi mandi adalah salah satu aktivitas penting yang selalu dilakukan setiap harinya. Meskipun demikian, banyak juga yang mengatakan bahwa mimpi mandi ini menjadi salah satu mimpi aneh. 

Ada juga yang mengatakan mimpi mandi artinya berkaitan dengan emosional dan juga psikologis. Lantas, sebenarnya apa arti mimpi sedang mandi? Temukan jawabannya pada ulasan di bawah ini. 

Apa Arti Mimpi Mandi? 

1. Mimpi Mandi dalam Kacamata Spiritual

Secara umum arti mimpi sedang mandi merupakan sebuah kesadaran secara spiritual serta tindakan pembersihan diri yang dilakukan secara spiritual. Mimpi sedang mandi dapat menjadi pertanda akan datang kebahagiaan, baik itu kebahagiaan secara lahiriyah maupun kebahagiaan secara batiniah.

Jika Anda mengalami mimpi mandi di air yang panas maka dipercaya yang bersangkutan akan terhindar dari sebuah masalah ataupun menemukan pengobatan untuk menangani penyakit yang sedang diderita.

2. Mimpi Mandi dan Keramas

Apabila Anda mimpi mandi dan keramas, maka mimpi tersebut bisa berkaitan dengan privasi. Mimpi ini bisa saja berarti Anda akan memiliki masalah terkait dengan privasi. Contohnya; orang yang sedang mengintai keseharian Anda ataupun ada seseorang yang berusaha untuk mengungkapkan rahasia Anda kepada orang lain. 

Walaupun demikian, ada juga yang mengartikan mimpi saat sedang keramas ini sebagai pertanda bahwa Anda akan terhindar dari gunjingan dan juga fitnah. Mimpi rambut yang rontok pada saat mandi dan keramas juga bisa menandakan kepribadian rendah diri. Hal ini dapat diartikan bahwa Anda bisa kehilangan arah atau sedang dalam kepercayaan diri yang kurang. 

3. Mimpi Memandikan Orang

Apabila Anda bermimpi memandikan seseorang, maka ini bisa berarti Anda akan mendapatkan sebuah bantuan, baik itu dari pasangan, kerabat, ataupun teman di dalam dunia bisnis. Sementara itu, jika Anda bermimpi membantu orang tua mandi, maka berarti Anda akan membantu orang tua menyelesaikan urusan hutangnya.

4. Mimpi Memandikan Bayi

Mimpi mandi selanjutnya yaitu mimpi memandikan bayi. Apabila Anda mengalami mimpi tersebut, maka bisa jadi Anda akan mendapat kesulitan atau kehilangan inspirasi dalam bekerja. Namun, jangan khawatir karena hal tersebut bisa teratasi jika Anda berani untuk mencoba hal baru. 

5. Mimpi Mandi dengan Pria

Jenis mimpi mandi lainnya yang mungkin Anda alami yaitu mimpi sedang mandi dengan seorang pria. Arti dari mandi ini berarti menandakan Anda jatuh cinta. Namun, jangan terlalu buru-buru bersenang hati, sebab mimpi tersebut tidak menjamin hubungan asmara berjalan lancar. 

6. Mimpi Mandi Sungai

Mimpi mandi di sungai memiliki dua makna yang berbeda pada mandi. Apabila Anda bermimpi mandi di sungai dengan menggunakan air bersih, maka dapat menunjukkan bahwa Anda akan terhindar dari masalah.

Tetapi, jika Anda bermimpi mandi di wilayah sungai yang airnya sangat kotor, maka menjadi pertanda bahwa Anda akan kehilangan harta benda, memiliki gangguan kesehatan, kesusahan, kesedihan, kehilangan orang, dan kabar buruk lain.

Itulah beberapa mimpi mandi dan artinya dalam kehidupan. Ternyata, mimpi mandi bisa memiliki arti yang baik ataupun buruk. Anda juga boleh mempercayai makna mimpi tersebut ataupun tidak. 

Jika memang artinya baik, maka mimpi tersebut dapat menjadi doa untuk Anda. Namun, jika artinya kurang baik, mimpi tersebut bisa menjadi pengingat untuk Anda agar bisa berhati-hati dalam melakukan aktivitas sehari-hari maupun bersikap kepada orang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nuraini
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro