Para Selebriti Dunia yang Beragama Islam
Entertainment

Para Selebriti Dunia yang Beragama Islam

Redaksi
Selasa, 19 Maret 2024 - 19:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Seluruh umat muslim wajib hukumnya menjalankan puasa di bulan Ramadan. Termasuk para artis Hollywood yang memeluk agama islam.

Para artis ini diantaranya seorang mualaf yang dengan ketat menjalankan aturan-aturan agama islam. Seperti yang diketahui, saat ini umat muslim di segala penjuru dunia sedang menjalani ibadah puasa yang memasuki tahun ke 1445 hijriah.

Bisnis telah merangkum beberapa selebriti yang puasa selama di bulan Ramadan

1. Dave Chappelle

Komedian kondang asal Amerika Serikat ini merupakan pemeluk agama Islam sejak tahun 1998. Dia mualaf ketika umurnya menginjak 17 tahun. Di beberapa kesempatan, dia selalu mengungkapkan rasa cintanya sebagai umat muslim dan pernah menunaikan ibadah haji. Dirinya masuk islam saat tinggal di Washington bersama karyawan muslim.

“Saya bertanya kepadanya tentang agamanya dan lelaki itu sangat tertarik dengan agamanya, itu sangat menarik. Saya menyukai perspektif (islam) dan saya pikir hal-hal ini mendasari keputusan saya bahwa saya ingin memiliki kehidupan yang bermakna, kehidupan spiritual,: kata Chappelle, dikutip dari Al Arabiya, pada Selasa (19/3/2024).

2. Akon

Pria bernama asli Aliaune Damala Badara Akon Thiam ini juga memeluk agama islam. Sama seperti Dave, dia kerap membicarakan kebanggannya menganut agama islam. Bahkan berhembus kabar bahwa Akon secara tegas berhenti mengonsumsi alkohol dan rokok agar menjaga kesucian agamanya.

3. Halimah Aden

Halimah merupakan model berhijab asal Amerika yang sudah melalang buana di industri model dan fashion. Saat mengikuti ajang kecantikan Miss Minnesota USA 2016, Halimah menjadi perhatian karena satu-satunya finalis yang menggunakan hijab. Pada titik ini, karir Halimah melejit dan sempat menghiasi majalah Vogue Amerika Serikat hingga Inggris.

“Untuk Ramadan, saya mencoba untuk menjauhi semua musik yang mungkin sulit. Artinya tidak ada film, tidak ada televisi, tidak ada apa-aoa, karena iklan pun akan memuat music. Untuk bulan itu setiap orang memiliki sesuatu yang ingin mereka kerjakan. Bagi saya bulan ini akan menjadi music bag saya yang selalu saya lakukan adalah Nasheed; itu halal, jadi saya bisa menggantinya dengan itu,” ujar Halimah, dikutip dari Harper's Bazaar Arabia.

4. Mahershala Ali

Ali memeluk agama islam sejak tahun 2002. Ali berani megambil keputusan untuk mualaf ketika mendengarkan lantunan ayat suci Al-Qur’an di salah satu masjid di Amerika. Sama seperti lainnya, Ali seorang muslim yang taat dan pastinya menjalankan aturan-aturan agama, seperti berpuasa.

5. Dj Khaled

Pria bernama asli Khaled Mohammed Khaled ini lahir sebagai muslim, di mana kedua orang tuanya berasal dari Palestina. Khalid besar di Amerika ketika keluarganya memutuskan bermigrasi ke negeri Paman Sam tersebut. Oleh sebab itu, Khaled tetap menjalankan ibadah puasa, bahkan dirinya sempat dikabarkan masuk rumah sakit akibat dehidrasi saat beraktivitas berat di tengah puasa.

6. Bella Hadid

Pada tahun 2017, model tersebut melakukan demonstrasi sebagai protes terhadap perintah eksekutif Presiden Trump yang berupaya menghentikan pengungsi dan pengunjung dari tujuh negara mayoritas Muslim. Hadid kemudian mengatakan kepada majalah Porter bahwa dia melakukan protes untuk menghormati warisan dan agamanya.

“Ayah saya adalah seorang pengungsi ketika dia pertama kali datang ke Amerika, jadi Amerika sebenarnya sangat dekat dengan rumah saya dan saudara perempuan saya,” kata Hadid. “Dia selalu religius, dan dia selalu salat bersama kami. Saya bangga menjadi seorang Muslim.”

7. Ramy Yousef

Youssef adalah pencipta dan bintang serial Hulu "Ramy." Komedi kelam ini secara garis besar didasarkan pada kehidupan Youssef sebagai generasi milenial Muslim Amerika pertama dan perjuangannya dalam menyeimbangkan identitas tersebut.

"Anda duduk dalam kontradiksi," katanya kepada NPR. "Itu adalah ruang yang saya coba navigasikan. Dan ruang itulah yang saya bawa ke dalam pekerjaan."

Penampilan aktingnya di acara itu membuatnya mendapatkan penghargaan Golden Globe pada tahun 2020.

8. Aasif Mandvi

Bintang "Evil" itu mengatakan kepada The Hollywood Reporter, "Saya tumbuh sebagai seorang Muslim, namun saya lebih banyak mengunjungi bar daripada masjid dalam hidup saya."

“Saya merasa ada sebuah momen dalam sejarah negara ini, dan Muslim Amerika perlu untuk bersuara. Merupakan suatu kehormatan untuk menjadi seorang Muslim Amerika yang berbicara dengan cara apa pun yang saya bisa pada saat ini dalam sejarah, ketika hal tersebut sangat penting. ."

9. Cat Steven

Yusuf Islam, artis musik folk yang sebelumnya dikenal sebagai Cat Stevens, secara terbuka masuk Islam pada tahun 1977. Selama beberapa tahun berikutnya, dia mengganti namanya, melelang semua gitarnya untuk amal, dan meninggalkan karir musiknya yang sukses, dengan mengatakan bahwa karir musiknya telah berakhir. bertentangan dengan keyakinannya. Kemudian, beberapa bulan setelah 9/11, dia kembali bermain gitar.

“Ada begitu banyak antagonisme di dunia,” katanya kepada Rolling Stone pada bulan Januari 2015. “Banyak Muslim mendatangi saya, menjabat tangan saya dan berkata, 'Terima kasih! Terima kasih.' Saya mewakili cara mereka ingin dilihat. Begitu banyak jalan tengah yang terlupakan di negara-negara ekstrem yang kita saksikan di seluruh dunia." (Muhammad Sulthon Sulung Kandiyas)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro