Event Superstars Knockout/youtube
Entertainment

Kala Selebriti Raup Cuan dari Olahraga, Gairahkan Lagi Olahraga Tanah Air

Mia Chitra Dinisari
Minggu, 26 November 2023 - 14:54
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Belakangan sedang tren artis menjelma menjadi atlet dadakan dalam sebuah event olahraga yang digelar secara profesional.

Bukan hanya sekadar menyalurkan hobi berolahraga semata. Tapi, aksi mereka di tengah lapangan ditayangkan pula melalui kanal mulai dari youtube channel hingga bahkan televisi nasional.

Jenis olahraganya pun kini kian beragam. Mulai dari tenis lapangan, badminton hingga tinju alias boxing.

Gelaran event olahraga profesional ini, pastinya memberikan keuntungan. Mulai dari adsense dari youtube, hingga support dari para sponsor. 

Namun, di luar dari keuntungan yang diraih, event olahraga ini kembali menggairahkan industri olahraga di Indonesia yang lama sudah tidak berkembang.

Berikut event-event olahraga yang melibatkan selebriti di dalamnya, bahkan juga ada yang digelar oleh artis.

1. Holywings Sport Show

Holywings Sports Show atau disingkat HSS adalah sebuah gelaran tinju profesional dan amatir Indonesia yang diselenggarakan oleh HW Group yang bekerja sama dengan promotor tinju Armin Tan Promotions.

Acara ini menampilkan hiburan olahraga berupa pertandingan tinju amatir antarselebritas Indonesia dan partai tinju profesional yang dipromotori Armin Tan.

Acara ini pertama kali dilaksanakan pada 27 Februari 2022 dan kembali digelar untuk kedua kalinya pada 12 Juni 2022.

Dua edisi HSS dilangsungkan di salah satu cabang HW Group, yakni W Superclub Gatsu, Jakarta. Sejak edisi ketiga, HW Group melaksanakan gelaran HSS di tiga lokasi berbeda.

Beberapa artis pernah ikut dalam tinju tersebut seperti Nikita Mirzani, Dinar Candy, El Rumi, Mario Lawalata, Barbie Kumalasari, Irma Dharmawangsa dan Sean Nicholas anak Ahok.  

Bagi yang ingin nonton, dikenakan tiket pay per view dengan tarif Rp35.000. Dalam satu hari event, biasanya digelar 10-12 kali pertandingan antar selebriti dan yang profesional.

Harga tiket ini, akan berbeda dengan biaya tiket masuk Holywings. Tiket masuk Holywings bergantung berapa orang dan berapa meja yang dipesan. Harga ini tergantung lokasi Holywings tempat Anda memesan.

Tiga pilihan tempat duduk di Holywings ada bar table, dan sofa. Range harganya minimal pembelian mulai Rp150.000 untuk bar, dan minimal pembelian Rp1 juta jika ingin open table dengan maksimal pax 4 orang.

Harga ini juga tergantung lokasi masing-masing gerai.

Dengan adanya tontonan ini, tentunya menambah jumlah pengunjung yang datang ke Holywings termasuk juga menambah pendapatan.

2. Vindes Sport

Kalangan artis yang terhitung pertama kali secara profesional menggelar event olahraga khusus artis adalah Vincent Rompies dan Desta Mahendra.

Pertama kali, mereka menggelar laga tanding pingpong antara Desta dan Onad pada Oktober 2021. Saat live, pertandingan ditonton 70.000 orang dan di channel youtube Vindes ditonton sebanyak 1,4 juta penonton.

Siapa sangka game yang awalnya hanya untuk candaan dan iseng itu menjadi lebih serius saat ini.

Vindes Sport diketahui telah menggelar total 6 pertandingan yang dikemas secara profesional di bawah bendera Vindes Sport.

Usai menggelar pingpong bersama Onad dengan lapangan seadanya, mereka menggelar event yang lebih serius antara Desta dan Abdel Achrian yang digelar di GBK Arena Senayan Jakarta Februari 2022 lalu.

Event itu ditonton 250.000 orang saat live. Sedangkan mereka belum menjual tiket untuk penonton umum dalam dua pertandingan pertama ini.

Sukses dengan pingpong mereka kemudian lanjut ke event 'Tepok Bulu" pada Juli 2022 lalu.

Tayangan ini, sukses ditonton 15 juta tayangan YouTube, dan 10.000 penonton menyaksikan live dari YouTube. Selebriti yang tampil antaralain Vincent Rompies vs Valentino Jebret, Raisa Anya vs Hesti Purwadinata dan Erika Carolina.

Sedangkan untuk tiket dijual sebanyak 2.500 lembar dengan harga orang untuk masyarakat umum dengan harga tiket Rp100.000 hingga Rp200.000. 

Dengan estimasi harga tiket yang soldout di harga termurah saja, mereka mengantongi Rp250 juta dari penjualan tiket.

Di event inipun Vindes sudah mulai banyak mendapatkan sponsor acara.

Event ketiga adalah 'Tiba-tiba Tenis' pada November 2022 lalu yang ditonton secara live di youtube sebanyak 750.000 penonton dan secara total 11 juta penonton.

Vindes kemudian rutin menggelar event olahraga lainnya seperti Bahkan Voli, dan juga Tepok Bulu 2023. 

3. RANS Entertainment

Terinspirasi dari Tiba-tiba Tenis yang mengajaknya jadi salah satu atlet dadakan, Raffi Ahmad kemudian membuat program yang sama berjudul Tiba-tiba Tenis.

Bukan hanya olahraga tenis, Raffi pun mengembangkan event olahraga profesional lainnya yang juga melibatkan para artis.

Semisal Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia bekerja sama dengan Gading Marten lewat Kuy Entertainmentnya.

Ini merupakan sebuah program kompetisi hiburan olahraga selebritas Indonesia yang diselenggarakan oleh SCTV dan RANS Entertainment.

Turnamen ini akan diikuti 42 selebritas tanah air dengan memainkan empat cabang olahraga yang meliputi bulu tangkis, tenis, tenis meja, dan atletik.

Kemudian, dia juga menggelar event The Juara yang akan segera tayang pada 29 November 2023 bekerja sama dengan Jebret Media.

Event ini menggelar pertandingan tenis dengan lima laga antar selebriti. Merekapun menjual tiket melalui Tiket.com.

Tiket untuk pertandingan yang digelar di Istora Senayan itu dijual mulai Rp111.000 hingga Rp166.500.

Jika tiket terjual soldout, dengan kapasitas Istora Senayan sebanyak 17.000 orang, maka event ini bisa meraup untung hingga Rp1,8 miliar dari penjualan tiket.

Kemudian ada juga Superstar Knockout, acara tinju yang menampilkan pertarungan antar selebriti.
Ajang ini tidak hanya memberikan hiburan bagi penonton pecinta tinju, namun juga memberikan kesempatan bagi para selebriti untuk menunjukkan kepiawaian dan keberaniannya di atas ring.

Event yang digelar di Britama Mahaka Square ini juga meraup cukup banyak penonton dan sponsor.

Superstar Knockout mengelar lima partai pertarungan dengan suguhan partai utama antara El Rumi melawan Jefri Nichol. Disamping itu, ada juga menampilkan pertarungan perempuan antara Adhisty Zara melawan Lula Lahfah. Acara ini disiarkan secara langsung di kanal YouTube Rans Entertainment.

Pertandingan tinju ini diprakarsai oleh Sens Entertainment dan Kite Entertainment, serta didukung Rans Entertainment sebagai co-promotor.

5. Deddy Corbuzier

Jauh sebelumnya, atau tahun 2021, Deddy Corbuzier pernah menggelar pertandingan ekshibisi catur antara Irene Kharisma Sukandar melawan Dadang Subur yang disiarkan di saluran Youtube Deddy Corbuzier.

Tayangan yang diputar di kanal youtube channel Deddy Corbuzier itu ditonton sebanyak 14 juta kali.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro