Ilustrasi perempuan meminum air putih untuk jaga imunitas tubuh/Freepik
Health

Tips Sehat dan Bugar di Tengah Cuaca yang Tidak Menentu

Redaksi
Senin, 20 Mei 2024 - 18:44
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Cuaca merupakan salah satu kondisi yang tidak dapat dikendalikan. Siklus yang tak menentu, membuat manusia harus kembali beradaptasi dalam menjalani kehidupan.

Perubahan akibat cuaca tidak menentu membuat transisi kehidupan manusia, rentan terhadap paparan penyakit. Curah hujan yang tinggi dan disertai dengan gelombang panas, memaksa tubuh manusia untuk tetap sigap dalam menerima segala perubahan. 

Dilansir dari vinilon.com, kondisi tubuh yang tidak dapat beradaptasi secara cepat, menyebabkan banyak risiko terjadinya penyakit dan gangguan sistem imunitas pada tubuh manusia. Hal tersebut menjadi salah satu alasan yang tepat, untuk mempersiapkan seluruh mental dan kebutuhan, dalam mengatasi perubahan cuaca yang tidak menentu.

Berikut tips supaya tetap sehat di tengah cuaca yang tidak menentu:

1. Konsumsi makanan dengan gizi yang seimbang

Makanan yang memiliki kandungan nutrisi dan gizi seimbang, sangat diperlukan untuk melindungi serta memberikan stamina bagi pertahanan tubuh manusia.

Dalam cuaca yang tidak menentu, Anda harus mengonsumsi makanan sehat dan seimbang dari kadar protein, karbohidrat, vitamin, serat, dan mineral. Sebaiknya konsumsi daging, kacang-kacangan, serta buah-buahan yang kaya akan vitamin C dan antioksidan seperti jambu, anggur, jeruk, kiwi, dan sebagainya.

2. Biasakan untuk mencuci tangan

Mencuci tangan merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk mengurangi pertumbuhan kuman dan bakteri di dalam tubuh. Dalam cuaca yang tidak menentu, kualitas udara di lingkungan sekitar akan mengalami penurunan, dan berdampak pada kesehatan manusia.

Anjuran mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas, ditujukan untuk memutus rantai terjadinya penyebaran kuman maupun bakteri. 

3. Olahraga secara teratur

Olahraga merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan dengan tujuan mengolah dan membuat tubuh menjadi berkeringat. Keringat yang dihasilkan, merupakan salah satu bentuk proses pembuangan sisa lemak,  maupun perubahan suhu yang terjadi di dalam tubuh.

Berolahraga membuat tubuh Anda menjadi sehat, bugar, dan kuat secara fisik. Anda dapat menerapkan kegiatan olahraga selama 30 menit sehari atau minimal tiga kali dalam seminggu. Semakin sering berolahraga, maka kualitas tubuh Anda dapat terjaga dengan baik.

4. Tidur yang cukup

Setiap manusia melakukan rutinitas tidur selama 6-8 jam setiap hari. Aktivitas tersebut dilakukan, untuk membangun stamina secara kuat dan meningkatan sistem kekebalan tubuh, selama menjalani cuaca yang tidak menentu. Pastikan kualitas tidur Anda terjaga dengan baik, supaya kesehatan tubuh, pikiran, dan mental semakin membaik setiap hari.

5. Konsumsi air putih secara rutin

Konsumsi air putih menjadi salah satu peranan yang cukup penting, dalam mengatasi permasalahan cuaca yang tidak menentu. Anda harus mengonsumsi air putih sebanyak 8 gelas atau 2 liter dalam sehari, untuk menjaga kualitas tubuh supaya tetap terhidrasi, dan membuat organ-organ dapat bekerja secara maksimal.

6. Konsumsi vitamin maupun suplemen kesehatan

Vitamin dan suplemen kesehatan merupakan salah satu jenis obat-obatan yang dapat dikonsumsi untuk mencegah dan mengatasi berbagai penyakit. Kegunaan dari vitamin dan suplemen kesehatan adalah untuk memberikan perlindungan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh manusia.

Anda dapat mengonsumsi jenis vitamin maupun suplemen kesehatan, sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan. Namun, rekomendasi yang tepat untuk menjaga sistem kekebalan tubuh adalah, mengonsumsi vitamin C.

7. Mengendalikan stres

Stres menjadi pemicu utama dari adanya penurunan kesehatan di dalam tubuh. Cuaca yang tidak menentu, membuat kondisi mental seseorang mengalami perubahan dan guncangan psikis secara signifikan.

Adaptasi yang dilakukan secara berulang, membuat banyak orang harus melakukan penyesuaian secara tepat. Anda harus mampu mengendalikan stres tersebut, demi menjaga kestabilan mental maupun kesehatan fisik dalam jangka panjang.

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro