Enhypen konser di jakarta
Entertainment

Harga Tiket Konser Enhypen Jakarta Mulai dari Rp1,4 Juta, Ini Cara Belinya Mulai 3 Juni 2024

Mutiara Nabila
Jumat, 31 Mei 2024 - 14:29
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Boy grup K-Pop, Enhypen, bakal menggelar konser perdananya di Jakarta selama dua hari, bertepatan dengan hari kemerdekaan Indonesia.

Boyband asal Korea Selatan itu bakal menyapa para penggemarnya lewat konser bertajuk WORLD TOUR “FATE PLUS” IN JAKARTA pada 17 dan 18 Agustus 2024 di ICE BSD Hall 1-2.

Para Engene, sebutan penggemar Enhypen, di Indonesia bisa mulai membeli tiket konser yang tersedia secara eksklusif di tiket.com mulai Senin, 3 Juni 2024.

Berikut adalah kategori dan harga tiket yang tersedia:

1. PINK SOUNDCHECK: Rp3.600.000 (Festival/Standing)

2. BLUE: Rp3.300.000 (Festival/Standing)

3. GREEN: Rp2.900.000 (Numbered seating)

4. ORANGE: Rp2.200.000 (Festival/Standing)

5. YELLOW: Rp2.600.000 (Festival/Standing)

6. GRAY: Rp1.400.000 (Numbered Seating)

Tiket.com menerangkan bahwa harga tersebut sudah termasuk pajak, namun belum termasuk biaya admin dan biaya platform.

Adapun, untuk paket PINK SOUNDCHECK akan memberikan kesempatan untuk menyaksikan sesi latihan secara langsung, lengkap dengan Exclusive Laminated Pass dan snack box. Paket ini hanya dapat ditukarkan dan digunakan oleh nama pemilik tiket yang terdaftar. 

Cara Membeli Tiket Konser Enhypen di Jakarta

Untuk konser Enhypen di Jakarta ini, terdapat tiga jalur pembelian tiket:

1. ENGENE MEMBER Presale: Dimulai pada Senin, 3 Juni 2024 pukul 15.00-20.00 WIB, khusus untuk anggota Engene Membership di tiket.com

2. MCP Presale: Dimulai pada Selasa, 4 Juni 2024 pukul 15.00-20.00 WIB, khusus untuk anggota MCP Membership 2024 melalui tautan khusus

3. General Sales: Dimulai pada Rabu, 5 Juni 2024 pukul 15.00 WIB, tersedia di tiket.com untuk seluruh kategori tiket kecuali PINK SOUNDCHECK Package. 

Enhypen merupakan boyband di bawah manajemen Hybe, yang terbentuk dari reality show pada 2020 lalu, yang telah meraih popularitas global lewat berbagai lagu hits mereka seperti “Bite Me” dan “Sweet Venom”. 

Mini album mereka, Dark Blood, bahkan menduduki posisi 5 besar di tangga lagu internasional. 

Selain Indonesia, tur dunia kedua mereka ini juga akan mengunjungi beberapa kota di Jepang seperti Saitama, Fukuoka, Hiroshima, Aichi, dan Miyagi.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro