Penyebab kanker serviks/Max Healthcare
Health

Tips Sehat Bagi Perempuan, Cara Mencegah Kanker Serviks

Redaksi
Selasa, 20 Agustus 2024 - 14:03
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Kanker serviks adalah kanker keempat paling yang sering terjadi pada perempuan.

Menurut WHO, kanker serviks disebabkan oleh HPV (human papillomavirus) yang menginfeksi tubuh tanpa henti. HPV menyerang bagian kulit, tenggorokan, dan alat kelamin melalui kegiatan seksual. 

Jika tidak ditangani dengan baik, 95% infeksi HPV yang terjadi di bagian serviks (mulut rahim atau saluran yang menghubungkan rahim dengan vagina) dapat menyebabkan kanker.

Gejala yang muncul jika Anda memiliki kanker serviks antara lain: pendarahan selain menstruasi, muncul bau aneh dari alat kelamin, pembengkakan kaki, merasa kelelahan, hingga rasa sakit yang tidak hilang di bagian punggung, panggul, atau kaki.

Melansir WHO dan Moffitt, Selasa (20/8/2024), riset menunjukkan bahwa berbagai metode pencegahan kanker serviks berguna dengan baik, sehingga 93% kanker serviks dapat dicegah.

Simak cara mencegah penyerangan kanker serviks di tubuh Anda:

1. Vaksin HPV di usia 9–14 tahun

Vaksin untuk mencegah HPV biasanya lebih baik diberikan untuk perempuan berusia 9–14 tahun, sekitar 1–2 dosis. Biasanya, orang dengan sistem imun yang lebih rentan perlu diberikan 2–3 dosis.

Anak laki-laki juga dapat diberikan vaksin HPV untuk mengurangi tersebarnya virus di lingkungan mereka. Hal ini karena menurut STD Check, walaupun perempuan lebih rentan terkena penyakit menular seksual, tetapi laki-laki lebih berpotensi untuk menyebarkannya. Selain itu, vaksin HPV juga berguna untuk mencegah kanker jenis lain.

Menurut Kominfo dan Indonesia Baik, vaksin HPV telah diwajibkan di Indonesia sejak 2023 untuk anak perempuan kelas 5–6 di sekolah dasar. Perempuan remaja dan dewasa dapat melakukan vaksinasi ini secara mandiri.

2. Skrining rutin untuk perempuan berusia 30 tahun ke atas

Perempuan yang melakukan skrining rutin (sekitar 5–10 tahun sekali) dapat mendeteksi kanker serviks. Jika menemukan calon kanker dalam tubuh, penyakit dapat langsung ditangani dengan mudah.

Skrining kanker serviks sangat penting, karena walaupun telah ada calon kanker dalam tubuh, seringkali Anda tidak akan merasakan gejalanya. 

Sementara itu, perempuan yang memiliki HIV (human immunodeficiency virus) disarankan untuk melakukan skrining setiap 3 tahun.

3. Pengobatan langsung setelah deteksi dini kanker

Biasanya, jika Anda positif memiliki HPV atau terdeteksi kanker serviks lewat skrining, Anda bisa mendapat pengobatan. 

Pengobatan pra kanker (sebelum kanker benar-benar terbentuk) dilakukan dengan cara melakukan inspeksi visual pada bagian rahim dan mengambil sel kanker. 

4. Terapkan gaya hidup untuk mencegah kanker serviks

Untuk menurunkan kemungkinan terjangkit kanker serviks, Anda dapat menerapkan gaya hidup sehat yang berfokus dalam pencegahan kanker.

Antara lain adalah tidak merokok. Toksin dalam asap rokok dapat membantu berkembangnya kanker dalam tubuh. Hal ini karena asap rokok memiliki toksin yang melemahkan sistem imun tubuh sekaligus merusak sel DNA Anda. Menurut American Cancer Society, cerutu, vape, dan alternatif lain seperti nicotine patch juga masih berpotensi menyebabkan kanker pada tingkat yang bervariasi.

Anda juga dapat mengikuti diet yang berfokus pada pencegahan kanker. Misalnya, makan makanan dengan tingkat antioksidan yang tinggi untuk melawan radikal bebas. Selain itu, Anda juga dapat menghindari makanan dengan kandungan tinggi gula tambahan, sodium, dan lemak trans.

Monogami atau cukup memiliki satu pasangan jangka panjang juga penting dalam mencegah kanker serviks. Orang yang berganti-ganti pasangan dan aktif secara seksual dapat meningkatkan kemungkinan terkena kanker tersebut.

Selain itu, Anda dapat melakukan olahraga rutin. Cukup 30 menit dalam seminggu terbukti efektif mencegah kanker serviks. (Ilma Rayhana)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro