Manfaat dan khasiat jus buah sayuran dan buah/Easy Green
Health

Simak 8 Bahan yang Tidak Boleh Ditambahkan ke Smoothie

Redaksi
Sabtu, 31 Agustus 2024 - 10:09
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Minuman smoothie seringkali menjadi menu diet andalan, tetapi terdapat bahan-bahan yang sebaiknya tidak ditambahkan ke smoothie Anda. Es krim adalah salah satunya.

Dilansir dari laman eatthis.com dan womanshealthmag.com, Sabtu (31/8/2024), smoothie tentu menyediakan bahan-bahan pilihan yang sehat bagi tubuh Anda. Namun, beberapa bahan berikut ternyata dapat mengurangi gizi minuman ini.

Simak bahan-bahan yang tidak boleh ditambahkan ke smoothie:

1. Yogurt

Banyak jenis yogurt yang membantu proses diet. Namun, smoothie Anda dapat berubah menjadi minuman mengandung gula ketika Anda salah memilih yogurt. Sebagian besar jenis yogurt mengandung gula tambahan, dan seringkali diiklankan sebagai yogurt "bebas lemak" atau "rendah lemak." Mereka mungkin menambahkan lebih banyak gula untuk mengimbangi lemaknya.

2. Buah kalengan

Walaupun cenderung praktis dan murah, buah kalengan bukanlah pilihan yang tepat untuk smoothie Anda. Hal ini karena sebagian besar jenis buah kalengan dikemas dalam sirup dengan jumlah gula yang tinggi.

Gunakanlah buah segar, terutama buah segar dalam keadaan beku, karena dapat mempertahankan nilai gizi smoothie Anda.

3. Alkohol

Kombinasi minuman keras dan bahan-bahan smoothie lainnya tidak hanya akan menambah banyak kalori dan gula, tetapi juga dapat menyebabkan Anda kecanduan – selalu merasa lapar. Hal ini terjadi ketika alkohol mendorong otak untuk berpikir bahwa tubuh Anda membutuhkan makanan.

4. Selai coklat hazelnut

Kacang hazelnut sama bergizinya dengan kacang lainnya, kaya akan vitamin, mineral, antioksidan, dan lemak sehat. Namun sebelum menambahkan coklat hazelnut ke dalam smoothie Anda, pertimbangkan terlebih dahulu bahan-bahan lain yang ada pada smoothie Anda. Coklat hazelnut yang cenderung memiliki gula dan kalori yang tinggi dapat mengganggu nilai gizi dalam smoothie Anda.

5. Pemanis alami

Dibandingkan dengan pemanis buatan, pemanis alami seperti madu, memang jauh lebih sehat. Namun, mengganti pemanis buatan dalam smoothie dengan pemanis alami tidak akan mempengaruhi gizi smoothie secara signifikan. Hal ini karena kadar gula dalam pemanis alami tidak jauh berbeda dengan pemanis buatan.

6. Bubuk protein

Bubuk protein dapat menjadi cara efektif untuk meningkatkan kandungan protein smoothie Anda. Namun, serupa dengan selai hazelnut, penting bagi Anda untuk mempertimbangkan bahan-bahan yang ada pada smoothie Anda sebelum mencampurkannya dengan bubuk protein.

Gula dan kalori yang ada pada bubuk protein dapat mengganggu gizi smoothie Anda. Jika Anda tetap ingin menggunakan bubuk protein, pastikan untuk memilih bubuk protein yang memiliki kadar gula dan kalori rendah.

7. Jus buah manis

Serupa dengan alasan-alasan yang sudah dijelaskan sebelumnya, menambahkan jus buah manis ke dalam smoothie dapat meningkatkan kadar gula dalam smoothie dan mengganggu nilai gizinya. Alih-alih menggunakan jus buah manis, Anda sebaiknya menggunakan susu, terutama susu yang memiliki nilai gizi lengkap.

8. Es krim

Es krim seringkali digunakan untuk merubah tekstur smoothie menjadi tekstur milkshake. Namun, daripada menggunakan es krim, yogurt rendah gula dan tinggi protein dapat menjadi opsi yang lebih sehat.

Bekukan terlebih dahulu yogurt, lalu tambahkan ke dalam smoothie Anda. Cara ini tidak hanya merubah tekstur yogurt, tetapi juga menambah nutrisinya. (Yoga Al Kemal)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro