Bisnis.com, JAKARTA - Online Travel Agent (OTA) pertama di Indonesia, Tiket.com, dan BCA menggelar BCA tiket.com Travel Fair 2024 di Gandaria City pada 6-8 September 2024.
Co Founder Tiket.com, Geray Undarsa mengatakan harapannya, acara seperti Travel Fair ini bisa memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk bisa "healing" dengan harga lebih terjangkau.
Hal ini juga sejalan dengan peningkatan jumlah wisatawan nasional untuk destinasi domestik sampai dengan Juni 2024 mencapai 77% atau sekitar 900.000 pelancong. Sementara jumlah wisatawan ke destinasi mancanegaranya juga mengalami kenaikan 10%.
Digelar untuk kedua kalinya, pada 2023 acara Travel Fair Tiket.com dan BCA berhasil mengundang lebih dari 3.500 pengunjung. Gaery berharap, dengan pertumbuhan jumlah wisatawan, bisa ikut menambah antusiasme masyarakat akan acara ini.
Lantas destinasi mana saja yang jadi favorit para pelancong?
Gaery mengungkapkan, dalam acara travel fair, umumnya destinasi internasional lebih populer. Beberapa tujuan paling banyak dicari adalah Tokyo, Singapura, dan Seoul.
"Jepang dan Singapura itu sudah pasti ya. Kalau Seoul itu juga mungkin karena sekarang lagi populer banget ya K-Pop itu, dan segala macem sekarang korea-korea gitu kan," ungkapnya dalam konferensi pers, Senin (2/9/2024).
Selain itu, destinasi domestik yang juga populer ada Bali, Yogyakarta, dan Labuan Bajo.
"Mungkin karena destinasi ini benar-benar area-area leisure yang bener-bener orang tuh cari," jelasnya.