Bisnis.com, JAKARTA - Ada setidaknya 5 alasan mengapa mengunjungi Nuanu City wajib masuk itinerary saat Anda mengunjungi Bali.
Nuanu City merupakan kota kreatif berkelanjutan yang terletak di Jl. Galiran, Banjar Nyanyi, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kab. Tabanan, Bali
Dibangun di lahan seluas 44 hektar, Nuanu City dirancang sebagai ekosistem terpadu yang selaras dengan alam.
Kota ini memiliki ruang khusus untuk pendidikan, seni & budaya, kesehatan, pengalaman, dan kehidupan yang terinspirasi alam. Nuanu City juga dibangun atas dasar sinergi dengan alam sekitar.
Oleh sebab itu, sebagian besar wilayah Nuanu City akan dipertahankan bentuknya sebagai hutan dengan tumbuhan dan rerumputan hijau yang menyejukkan mata.
"Salah satu pilar yang diusung Nuanu adalah lingkungan. Nuanu mendukung konservasi alam dan terjaganya ekosistem. Salah satu contohnya adalah tidak adanya penebangan pohon sembarangan di wilayah Nuanu. Pohon-pohon besar harus direlokasi jika diperlukan area untuk membangun. Dan sejauh ini Nuanu hanya membangun 25 persen dari total 60 persen yang diizinkan pemerintah. Dan target kita hannya ingin membangun 30 persen dari seluruh total willayah Nuanu. Sisanya didedikasikan untuk area hijau dan program konservasi," kata Arnold Sailang, PR Executive Nuanu City.
Jika Anda jalan-jalan ke Bali, cobalah untuk mengunjungi wisata yang satu ini. Hanya butuh waktu sekira 40 hingga 50 menit perjalanan dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.
Berikut adalah 5 alasan mengapa Anda perlu mengunjungi Nuanu City:
1. THK Tower yang cantik dan penuh filosofi
Buat Anda yang suka dengan suguhan permainan cahaya dan proyeksi gambar digital berbasis artificial intelligent (AI), maka Anda bisa datang ke THK Tower.
Terletak di dekat Luna Beach Club, THK Tower akan memberikan Anda pengalaman memanjakan mata.
Anda bisa menikmati keindahan THK Tower dari area Luna Beach Club.
THK sendiri merupakan kependekan dari Tri Hita Karana yang merupakan konsep atau ajaran dalam agama Hindu.
Konsep THK selalu menitikberatkan bagaimana antara sesama bisa hidup berdampingan, saling bertegur sapa satu dengan yang lain, tidak ada riak-riak kebencian, penuh toleransi dan penuh rasa damai.
THK Tower di area Luna Beach Club sendiri dibangun dengan bekerjasama dengan ahli rotan asal Indonesia bernama I Made Wirahadi Purnawan (Chiko).
THK Tower dibangun dari kayu reklamasi yang bersumber dari jembatan kolonial yang terbengkalai. Arsitekturnya kemudian dipadukan dengan rotan yang sudah diakali sedemikian rupa agar tidak mudah lapuk.
Pada malam hari, THK Tower akan menjadi kanvas proyeksi visual yang sangat menarik untuk disaksikan.
2. Restauran Luna Beach Club, menikmati sajian di pinggir Pantai Nyanyi
Buat Anda yang senang kulineran, Nuanu City menyediakan tempat yang akan membuat Anda terkesima.
Meminum berbagai sajian makanan lezat dengan pilihan minuman cocktail dan mocktail yang menyegarkan, akan membuat pikiran Anda rileks.
Apalagi, berbagai makanan dan minuman tersebut akan Anda nikmati di pinggir Pantai Nyanyi dengan suara ombak yang merdu mendayu-dayu.
Restoran di Luna Beach Club ada 2 yaitu Luna Beer Garden dan Restaurant 369.
Untuk menikmati sajian di pinggir pantai Anda bisa berkunjung ke Restoran Luna Beach Club. Sementara untuk Anda yang ingin makan dengan lebih intimate, silahkan datang ke Restaurant 369.
3. Aurora Park, Atraksi Multimedia Pertama di Bali dengan Teknologi AI
Pada malam harinya, Anda bisa mengunjungi Aurora Park. Aurora Park sendiri merupakan sebuah taman yang berada tak jauh dari Luna Beach Club.
Di sana, pengunjung akan disuguhi pertunjukan cahaya yang dibalut dengan teknologi AI.
Terdapat delapan instalasi unik di Aurora Park yang memadukan keindahan dan kecanggihan warna dari AI.
Instalasi ini meliputi Gate, Penjor, Sundial, Bahasa Pillar, Cone, Wishes Circle, Helix Root, dan Crystal Oasis. Setiap instalasi menawarkan proyeksi cahaya dan suara yang khas.
Karena menggunakan teknologi AI, maka akan muncul cahaya dan suara yang berbeda ketika pengunjung mendekat ke berbagai instalasi di Aurora Park, Nuanu City tersebut.
4. Hotel Oshom Bali
Perlu tempat menginap? tak perlu jauh-jauh. Di arena Nuanu City, ada sebuah hotel cantik yang akan membuat Anda terlelap setelah seharian berkeliling di lokasi tersebut.
Namanya Oshom Bali. Bisnis sempat diajak berkunjung ke hotel tersebut. Begitu masuk, pengunjung akan langsung disambut dengan pemandangan Pantai Nyanyi yang menyejukkan mata.
Oshom Bali adalah hotel butik mewah yang terletak di tepi pantai yang menakjubkan yang menghadap ke Samudra Hindia, memberikan tamu akses langsung ke pantai yang tenang di mana lautan bertemu dengan pasir hitam.
Ada banyak pilihan kamar yang bisa dipesan oleh pengunjung. Namun yang perlu digarisbawahi, Oshom Bali baru akan launching pada November 2024 mendatang.
"Kami menyajikan tempat menginap dengan pengalaman yang membuat pengunjung semakin dekat dengan alam," kata founder Oshom Bali, Daisy Angus.
5. Luna Beach Club
Tentu saja, Anda wajib bersantai ria di Luna Beach Club. Bisnis menyarankan agar Anda berkunjung ke Luna Beach Club pada sore hari.
Anda bisa pesan minuman khas Luna Beach Club sembari melihat sunset di Pantai Nyanyi. Suasana di Luna Beach Club akan semakin meriah saat malam.
Nggak percaya? coba aja!