Bisnis.com, JAKARTA -- Jam tangan selain fungsinya untuk menunjukkan waktu, juga menjadi item fesyen wajib. Jam tangan bisa membuat penampilan terlihat lebih elegan, atau lebih sporty, tergantung dari model jamnya.
Beberapa brand jam tangan ada yang rajin membuat model-model baru jam tangan, bahkan mengeluarkan desain baru setiap bulan. Tapi ada juga yang terkenal karena desain-desain uniknya dan memahami pentingnya gaya jam tangan yang bertahan lama.
Di tengah perkembangan gaya dan model, ternyata jam tangan klasik masih menjadi favorit banyak orang, bahkan oleh generasi muda sekalipun.
Hal ini juga disampaikan oleh Dessy Carolina, Business development Manager Startime, perusahaan distributor jam tangan dari luar negeri.
Dia mengatakan bahwa jam tangan dengan model klasik dan modern masih banyak diminati, bahkan oleh Generasi Z sekalipun.
"Yang banyak digemari klasik modern, klasik elegan karena diperuntukkan bagi fesyen," terangnya pada acara Re-Opening Startime PIK Avenue, Jumat (25/4/2025).
Menurutnya, jam tangan klasik selain cocok digunakan saat ini, jika kualitasnya baik dan dirawat dengan baik, bahkan bisa dijadikan warisan turun temurun, karena desainnya tak lekang oleh zaman.
Salah satu penggemar jam tangan klasik adalah artis muda Bima Aziriel. Dia mengaku menyukai jam tangan dengan desain yang klasik dan modern.
Kegemaran bintang film Pengepungan di Bukit Duri itu menggunakan jam tangan klasaik juga menurun dari orang tuanya yang memiliki hobi mengoleksi jam tangan.
"Aku suka pakai jam dan aku suka pakai beberapa koleksi dari ayah," ungkap Bima dalam acara Re-Opening Startime di PIK Avenue.
Startime sendiri baru membuka kembali gerainya di PIK Avenue setelah dua bulan melakukan renovasi. Dessy mengungkapkan bahwa setelah sekitar 10 tahun, gerai di PIK akhirnya kembali hadir dengan konsep baru.
Pengunjung juga dapat menikmati pengalaman langsung mencoba berbagai jam tangan dari brand Bonia, Charles Jourdan, Timex, Suunto serta brand lainnya yang terkemuka yang dikenal dengan teknologi canggih dan desain tangguh untuk petualangan.
Store ini juga mengusung konsep retail interaktif, di mana pelanggan dapat merasakan langsung keunggulan produk dari Startime dan Suunto dalam berbagai kondisi penggunaan.
Dari jam tangan fashion premium hingga perangkat sport adventure, pelanggan dapat mengeksplorasi fitur-fitur unggulan yang ditawarkan untuk menemukan produk yang paling sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup mereka.
"Reopening ini bukan hanya tentang perubahan desain, tetapi juga komitmen Startime untuk terus memberikan produk dan layanan terbaik bagi para pecinta jam tangan,” lanjutnya.