Fashion

Indonesia Fashion Week Tetap Berjalan Meski Desainer Senior Mundur

Duwi Setiya Ariyanti
Senin, 30 November 2015 - 12:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Penyelenggaraan Indonesia Fashion Week (IFW) akan tetap berjalan meski tujuh desainer seniornya mundur.

Perancang mode Ali Charisma yang merupakan Presdir IFW memutuskan untuk mundur dari pimpinan ajang untuk menunjukkan karya para desainer Indonesia itu. Tak hanya itu, Ali juga mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Umum Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI).

Adapun, perancang mode lainnya yang memilih jalan yang sama adalah Taruna K Kusmayadi, Dina Midiani, Lisa Fitria, Sofie, Deden Siswanto dan Lenny Agustin tak lagi bernaung di perhimpunan yang dibentuk pada 1993 ini. Dengan begitu, IFW yang digelar pada Februari 2015 merupakan penyelenggaraan yang terakhir baginya. Namun, acara tersebut akan terus berlanjut dan diselenggarakan oleh tim lainnya.

"Jadi bener menjadi penyelenggaraan IFW terakhir yang saya tangani. Untuk 2016, tetap dilanjutkan tim yang berbeda," ujarnya saat dihubungi Bisnis.com, Senin (30/11/2015).

IFW sendiri telah diselenggarakan sebanyak empat kali. Adapun, acara ini terlaksana atas prakarsa desainer dari APPMI. Ali yang mengawali karir di Bali itu memutuskan untuk keluar dari asosiasi tersebut dengan alasan perbedaan visi.

Kendati telah bergabung di dalam organisasi yang didirikan Poppy Darsono itu sejak 2004, Ali menilai hampir setengah anggota APPMI ingin mundur juga. "Yang menyatakan mundur juga banyak sekali, lebih dari setengahnya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro