Musik

KONSER MUSIK: Band Metal Deftones Bakal Getarkan Bandung

News Writer
Minggu, 19 Mei 2013 - 15:00
Bagikan

BISNIS.COM, JAKARTA--Band metal alternatif asal Sacramento, Amerika Serikat, Deftones dipastikan akan menyambangi Indonesia untuk yang kedua kalinya.

Namun kali ini bukan Jakarta yang menjadi lokasi tempat konser mereka, namun Bandung.

Konser Deftones dengan promotor Nada Promotama akan dihelat di The Venue Concert Hall, Eldorado, Jalan Setiabudi, Bandung, Kamis (30/5) malam.

Sebelumnya, konser pertama Deftones di Indonesia dilaksanakan di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta pada 8 Februari 2011.

Dipilihnya Bandung sebagai lokasi perhelatan konser menurut Abe Aditya dari Nada Promotama dikarenakan Bandung memiliki fanbase Deftones tertinggi.

Disamping untuk memuaskan rasa penasaran fans Deftones di Bandung dan sekitarnya yang belum sempat melihat mereka di Jakarta.

"Fan base Deftones di Bandung sangat banyak dan tinggi. Hal itu terbukti dengan terjual habisnya tiket presale," ujar Abe saat dihubungi, Minggu (19/5/2013).

Selain itu alasan lainnya adalah keinginan untuk menjadikan Bandung sebagai tujuan utama bagi band-band yang akan konser di Indonesia selain Jakarta.

"Bandung tak kalah bagusnya dengan kota lain untuk digelarnya suatu konser. Kami ingin jadikan Bandung sebagai tujuan utama band-band internasional dalam berkonser di Indonesia," tegasnya.

Kehadiran band yang digawangi Chino Moreno pada vokal, Stephen Carpenter (gitar), Abe Cunningham (drum), Frank Delgado (keyboard dan turnable), dan Sergio Vega ke Indonesia ini juga sebagai rangkaian promo album terbaru mereka "Koi No Yokan" yang merupakan album studionya yang ke-7 dirilis pada November 2012.(yop) Foto: glidemagazine.com

Penulis : News Writer
Editor : Yoseph Pencawan
Sumber : Wahyu Kurniawan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro