Ilustrasi/Singaporebrides
Relationship

4 Kesalahan Komunikasi Paling Sering Dialami Pasangan

Andhina Wulandari
Jumat, 19 Desember 2014 - 15:21
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Komunikasi merupakan kunci sukses sebuah hubungan asmara dan pernikahan.

Sayangnya, hubungan kasih yang Anda jalani juga bisa rusak jika komunikasi yang terjalin tidak berjalan mulus. Karena itu, kenali dulu beberapa kesalahan komunikasi dalam hubungan berikut ini, supaya perjalanan cinta Anda bisa langgeng.

Kesalahan 1: Anda terlalu sering bicara, tapi jarang mendengar

Apakah Anda sering memotong pembicaraan pasangan? Apakah Anda selalu meminta pasangan untuk mendengarkan Anda bicara? Apakah Anda lebih sering bicara dibanding pasangan?

Jika ya, maka Anda hanya melakukan komunikasi satu arah dan mendominasi percakapan. Akibatnya, pasangan Anda akan merasa posisinya lemah yang kemudian bisa membuat sikapnya menjauh dari Anda.

Kesalahan 2: Anda selalu mempertahankan opini, tanpa mencoba pahami opini pasangan

Tidak ada orang yang sempurna, tidak juga Anda. Tidak ada orang yang tak pernah membuat kesalahan, karena itu janganlah menjadi orang yang selalu merasa diri sendiri paling benar.

Coba juga pahami pasangan, tanpa terkesan menghakimi. Setiap orang berhak mengeluarkan opini dan pandangan, kemudian cobalah untuk saling memahami.

Kesalahan 3: Anda jarang mendengarkan, karena terlalu sibuk berpikir akan bicara apa

Anda mungkin terlihat mendengarkan saat pasangan bicara, tapi sebenarnya Anda hanya menunggu giliran bicara dan pikiran Anda diisi dengan berbagai macam kalimat yang ingin dilontarkan. Akibatnya, komunikasi Anda dan pasangan tidak berjalan lancar, karena Anda tidak mendengarkan baik-baik.

Kesalahan 4: Anda tidak minta klarifikasi

Setiap orang bisa mempunyai pemahaman yang berbeda-beda akan satu hal. Bisa saja kalimat yang Anda berikan, ditangkap berbeda oleh pasangan, atau sebaliknya.

Jika Anda tidak yakin, minta klarifikasi dan tanyakan kembali. Hanya diam dan mengambil asumsi sendiri, hanya akan merusak hubungan Anda di kemudian hari. (Bisnis.com)

 

BACA JUGA:

TIPS CANTIK: 5 Ide Makeup Saat Anda Sedang Bosan

6 Tips Sederhana Untuk Dapatkan Kulit Wajah Cantik

Sumber : Youqueen
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro