Konferensi pers peluncuran album baru Kotak/Antara
Musik

Cerita Kotak Tentang Album Terbarunya

Fitri Rachmawati
Selasa, 27 Januari 2015 - 21:36
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Band Kotak meluncurkan album terbarunya, Rock And Love, yang merupakan album soundtrack dari judul film yang sama.

Dalam album barunya terdapat 10 lagu dengan 2 lagu hasil aransemen ulang dan 2 lagu merupakan single.

Vokalis Band Kotak Tantri Syalindri Ichlasari atau akrab dipanggil Tantri mengatakan proyek ini merupakan yang pertama karena semua lagu dibuat oleh Kotak sendiri dan masuk sebagai theme song film layar lebar yang filmnya dimainkan sendiri oleh Band Kotak.

"Di album ini kita bikin dua lagu baru yang bersinergi dengan scene-scene yang ada di Film Rock And Love yaitu Rock And Love sama seperti judul film dan Kamu Adalah," tuturnya Selasa (27/1/2015).

Menurutnya lagu yang berjudul Rock And Love terinspirasi dari sinopsis filmnya yakni segarang-garangnya rocker mereka tetap manusia, dan pesan film lainnya seperti mengenai cinta yang butuh pengorbanan, niat dan usaha.

Sedangkan lagu yang berjudul Kamu Adalah terinspirasi dari semua orang-orang yang ada di lingkungan Band Kotak dari awal sampai perjalanan band saat ini.

"Selain itu, lagu yang diaransemen ulang, yaitu Cuci Mata Beraksi, keduanya dihadirkan dalam versi live dan eksplorasi sound yang lebih asyik," katanya.

Sementara itu, bassist Band Kotak Swasti Sabdastantri atau sering dipanggil Chua mengaku melalui 4 lagu baru ditambah dengan lagu-lagu hits akan menjadi soundtrack film Rock And Love.

Lagu-lagu yang ada dalam album tersebut antara lain Satu Indonesia, Rock Never Dies, Aku Percaya Pilihanku, Aku Yang Tersakiti, Perpect Love, Masih Cinta, Beraksi Terbang, Hijaukan Bumi, Energi, dan Pelan-Pelan Saja.

"Proyek album soundtrack sebenarnya mimpi Band Kotak selama ini, walaupun kita sering dilibatkan dalam soundtrack film tapi ini sepenuhnya Band Kotak buat," tuturnya.

Mario Marcella Handrika atau Cella mengatakan album Rock And Love ini merupakan album yang ke 6 yang dirilis mulai 26 Januari 2015 yang bisa didapatkan di gerai makanan cepat saji di seluruh Indonesia.

Selain itu, karena album ini melibatkan banyak orang, Band Kotak berharap album ini dapat menginspirasi bagi semua penikmat musik dan penonton film. (Bisnis.com)

 

BACA JUGA:

Raf Simons Pamerkan Koleksi Dior di Peragaan Haute Couture Paris

6 Tren Busana Selebriti di Karpet Merah SAG Awards 2015

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fitri Rachmawati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro