Abdee Slank/Antara
Entertainment

Ingin Transplantasi Ginjal, Abdee Negara Terkendala Pendonor

Newswire
Selasa, 19 Mei 2015 - 21:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Para personil Slank mengatakan gitaris mereka, Abdee Negara, tetap semangat meski menderita gagal ginjal.

"Tetap aktif. Walaupun di Slank sudah wanti-wanti tapi di tempat lain masih main juga," kata drummer Slank Bimbim kepada wartawan di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta, Selasa (19/5).

Bila melihat temannya itu, Ivanka (bass) seperti tidak melihat orang yang sedang sakit dan itu membuat mereka bersemangat.

Menurut Bimbim, pria kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, 46 tahun yang lalu ini tertutup tentang penyakitnya sehingga teman-temannya di Slank harus aktif mencari tahu.

Hingga kini, Abdee masih rutin melakukan cuci darah dua kali dalam seminggu dan masih kesulitan menemukan pendonor ginjal.

Menanggapi kabar yang beredar bahwa anak Abdee ingin mendonorkan organ tubuhnya itu, Bimbim mengatakan tidak bisa karena anak sang gitaris itu belum berusia 18 tahun.

Menurut Bimbim, ada penggemar yang ingin mendonorkan ginjalnya untuk Abdee namun terkendala golongan darah.

"Sampai saat ini belum ada yang cocok golongan darahnya," kata Bimbim.

Abdee menderita gagal ginjal stadium akhir sejak 4,5 tahun yang lalu dan mempertimbangkan untuk melakukan transplantasi.

Abdee Negara memutuskan rehat paling tidak selama setahun untuk menjalani terapi mengatasi penyakit gagal ginjal yang dideritanya.

Slank memastikan tidak akan ada pemain tambahan (additional player) yang menggantikan sang gitaris.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro