Bisnis.com, JAKARTA- Aktris Nadine Chandrawinata mengkritisi perilaku pelancong saat pergi ke tempat wisata di Indonesia.
Menurutnya, saat ini semakin banyak orang yang hobi berpelesir ke daerah-daerah Indonesia yang menawarkan pemandangan alam menakjubkan. Sayangnya, bertambahnya jumlah pelancong belum diiringi dengan perilaku yang baik.
Sebagai contoh, kebiasaan selfie. Selfie yang dilakukan para pelancong hanya menunjukan keberadaannya daripada tempatnya. Pasalnya, tempat yang indah mendapat ruang yang lebih sedikit daripada ekspresi wajahnya. Apalagi, mengejar kegiatan ini tanpa mempedulikan tumbuhan yang diinjak.
"Kebanyakan selfie-nya itu, mukanya malah lebih gede daripada pemandangan di belakangnya," ujarnya.
Oleh karena itu, dia mengajak agar pelancong bisa menjadi pelancong pintar yang menunjukkan keindahan alam Indonesia. Cara ini, katanya, membantu mempromosikan tempat-tempat indah di Tanah Air.
"Seharusnya tempatnya lebih banyak gitu kan bisa bantu promosi. Makanya harus jadi smart traveler," katanya.