Bisnis.com, JAKARTA-- Mencari barang di dalam tas adalah kesulitan yang paling sering dialami perempuan.
Kerap, sangat sulit menemukan barang yang dicari. Berikut cara agar Anda tak lagi bermasalah saat mencari barang di dalam tas seperti yang dikutip dari Allwomenstalk, Selasa (1/12/2015).
1. Keluarkan barang yang tak diperlukan
Sulitnya saat mencari barang di dalam tas adalah karena isinya terlalu banyak. Anda bisa mulai menyortir barang mana yang tak diperlukan.
Keluarkan saja barang yang menurut Anda tak akan dibutuhkan sehingga, tak harus memberi ruang untuk barang ini. Biasanya, kertas, pembungkus makanan ringan yang tidak terpakai masih memenuhi tas.
2. Kategorikan barang bawaan
Untuk mengorganisasikan barang yang dibawa, bagilah semuanya berdasarkan kategorinya masing-masing. Sebagai contoh, jangan satukan kosmetik dengan peralatan elektronik seperti charger atau headset. Pisahkan barang di ruang yang berbeda kategorinya. Tujuannya, agar tak perlu mengaduk seisi tas untuk mendapatkan barang yang dibutuhkan.
3. Gunakan tas kecil
Bila kesulitan, sebaiknya gunakan pouch khusus untuk masing-masing kategori. Hal itu, sama dengan saat menata barang di meja belajar atau di lemari.
Alhasil, bila ingin mengambil benda, Anda tahu kantong mana yang harus dibuka. Misalnya, tas khusus yang menyimpan peralatan ponsel seperti charger, kabel USB dan headset atau tas khusus penyimpan peralatan kosmetik seperti lipstik dan eyeliner.
4. Jangan taruh semua barang di tas kecil
Anda baru saja membeli cokelat dan menaruh struk belanjanya ke dalam tas kecil? Jangan lakukan itu. Upaya untuk membuat tas lebih terorganisir akan sia-sia bila kebiasaan buruk memasukkan barang apapun tak bisa ditinggalkan. Sebelum memasukkan apa pun, pastikan Anda tahu alasannya. Bila tahu alasannya, sudah pasti Anda tahu di mana tempatnya.
5. Gunakan tas bersekat dan berkantung
Anda tak mau memasukkan tas di dalam tas? Lebih baik, Anda membeli tas yang memiliki sekat ataupun kantung di dalamnya. Sekat dan kantung ini membantu mengatur barang-barang yang dibawa sesuai kategorinya. Hal ini juga bisa menggantikan peran tas kecil di dalam tas.
6. Atur ulang barang setiap pekan
Pastikan mengatur isi tas menjadi rutinitas baru di akhir pekan. Jangan biarkan isi tas tertimbun di dalamnya seiring bergantinya hari.
Upayakan untuk menyisihkan waktu dengan mengecek dan menyeleksi apa yang penting dari dalam tas. Lebih baik lagi, bila Anda rajin mengeluarkan isi tas dan membersihkannya sebelum kembali menggunakannya.