Bisnis.com, JAKARTA – Pasangan kekasih, Tom Hiddleston dan Taylor Swift berlibur ke Gold Coast Australia.
Dilansir News.com.au, Jumat (8/7/2016), pasangan ini melanjutkan perjalanan ke Bandara Udara Gold Coast, setelah sebelumnya tiba di Bandara Udara Sydney dari Los Angeles Amerika Serikat, menggunakan pesawat Qantas.
Kedatangan Tom dan Taylor ini membuat penggemar keduanya datang ke Coolangatta untuk melihat keduanya.
“Saya bertemu dengannya beberapa tahun lalu, dan saya ingin bertemu lagi dengannya,” ujar Rachel Donges, penggemar Taylor.
Kisah cinta Tom dan Taylor menjadi sorotan, setelah Taylor putus dengan DJ asal Skotlandia Calvin Harris. Keduanya melakukan perjalanan ke Amerika, Eropa selama 3 minggu.
Kemudian, keduanya melanjutkan perjalanan ke Australia.