Travel

10 Lokasi Diving Terkeren di Indonesia

Atiqa Hanum
Kamis, 20 Oktober 2016 - 08:11
Bagikan

Bagian 1

Pertama, Anda bisa menuju Karimunjawa, Jawa Tengah yang merupakan gugusan kepulauan (sejumlah 27 pulau) terletak di Laut Jawa, termasuk wilayah Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Kepulauan Karimunjawa pun ditetapkan menjadi Taman Nasional sejak 15 Maret 2001 dengan sedikitnya memiliki 30 lokasi penyelaman. Kedalamannya antara 5–40 meter (m), dengan jarak pandang antara 5–25 m dan arus yang bervariasi.

Pesona bawah lautnya antara lain tutupan terumbu karang yang cantik, berbagai jenis satwa laut seperti Ikan Napoleon, Penyu Sisik, Penyu Hijau dan lebih dari 200 spesies ikan hias.

Lalu, Anda bisa menuju ke arah Timur Indonesia lagi ada Pulau Komodo, NTT yang terletak di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Propinsi NTT. Bersama dengan Pulau Rinca dan Pulau Padar (serta beberapa pulau kecil), ditetapkan menjadi Taman Nasional sejak tahun 1980 dan menjadi salah satu situs warisan dunia The United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) sejak tahun 1991.

Lokasi menyelam terbaik di sekitar Pulau Komodo antara lain Pantai Merah, Batu Bolong, Tatawa Besar, Batu Tiga dan Manta Point (lokasi melihat manta). Selain manta, di Pulau Komodo penyelam dapat melihat berbagai jenis ikan lain mulai ikan badut, hiu karang, penyu, hingga barakuda.

Pulau Komodo pun memiliki keanekaragaman topografi bawah laut mulai dari reef flat hingga wall. Tetapi karena arusnya cukup kuat sehingga tidak disarankan bagi penyelam yang baru pemula.

Penulis : Atiqa Hanum
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro