Bisnis.com, JAKARTA - Sukses di dunia bisnis parfum, penyanyi Jennifer Lopez kini digandeng kerjasama oleh Designer Parfums.
Dalam kerjasama tersebut, mereka akan membuat inovasi merek dan strategi terkini demi meningkatkan pertumbuhan global bagi deretan parfum milik Lopez.
Dilesh Mehta , Chairman & CEO, Designer Parfums mengatakan Jennifer selalu bervisi tajam dalam dunia parfum, mengetahui sejumlah tren dan menghadirkan wewangian di tengah-tengah kecintaan publik, seluruh hal itu mengusung jati diri dan visinya,"
Jennifer Lopez telah mencetak sukses dalam industri parfum. Pada 2003, Jennifer melansir parfum perdananya, Glow by JLo, yang menjadi salah satu peluncuran parfum tersukses hingga kini, dan dikenal karena mengawali rentetan parfum dari selebritas lain. Sejak itu, dia telah meluncurkan 23 parfum lainnya, sehingga menjadikan Jennifer Lopez Fragrance House salah satu merek selebritas paling sukses hingga saat ini.
"Tim kerja Designer Parfums sangat gembira karena bisa bekerja dengan Jennifer dan timnya, serta menjalin kemitraan jangka panjang, sukses dan memiliki nama yang harum." ujar Dilesh dalam siaran persnya.
Jennifer Lopez sendiri mengatakan kerjasama ini merupakan kelanjutan dari ekspansi Jennifer Lopez Fragrance House.
"Upaya mengembangkan sederet produk parfum kepunyaan saya, telah menjadi pengalaman kretaif yang sangat menyenangkan," kata Jennifer Lopez .
Designer Parfums merupakan perusahaan kategori produk Prestige Beauty yang berfokus pada pengembangan, pemasaran, produksi dan distribusi berbagai produk parfum dan kecantikan mewah. Baik menciptakan merek dari awal atau mengambil alih perusahaan yang telah ada, perpaduan dari beberapa solusi pemasaran inovatif dan pelaksanaan strategi yang cermat, telah menjadi fondasi keberhasilan perusahaan pada tingkat dunia.
"Lewat kerja sama dengan Lopez, kami akan memakai brand equities secara bersamaan agar memperkuat posisi kami di negara-negara tersebut, serta merambah pasar lainnya," tambahnya Dilesh Mehta
"Designer Parfums bertujuan mengembangkan deretan produk parfum Lopez ke babak selanjutnya, dan memosisikan bisnis ini untuk pertumbuhan bisnis mendatang." tutupnya