2. Gua Hawang
Gua Hawang terletak di Desa Letvuan, sekitar 25 menit-30 menit dari Langgur. Mengunjungi gua ini, mata Anda akan dimanjakan dengan birunya air kolam yang berkilau saat diterpa sinar matahari.
Konon, masyarakat Kei memercayai anisme dan dinamisme, menganggap gua ini angker. Dikisahkan ada seorang bapak bernama Taran Yaf, pekerjaan sehari-harinya sebagai pemburu. Suatu ketika, Taran Yaf sedang mengejar seekor babi bersama dua ekor anjingnya.
Lalu,babi berlari masuk ke gua. Dia mencari babi yang bersembunyi di gua dan tidak menemukannya. Karena haus, Tarian Yang minum air gua tadi. Kesal tidak mendapati binatang buruannya, Tarian Yang marah dan mengeluarkan kata-kata makian.
Akhirnya, Tarian Yaf dan dua ekor anjingnya berubah menjadi batu terkena kutukan. Batu seperti tonggak yang ada di dalam kolam itu dipercaya sebagai Taran Yaf. Adapun dua batu di dasar gua dipercaya sebagai anjing peliharaan Taran Yaf.