Kemiri
Rempah kemiri dengan nama latin Aleuritus moluccana berada di kawasan Indonesia sampai Malaysia. Kemiri adalah rempah yang sangat dibutuhkan dalam masakan Indonesia. kemiri memang bahan yang lazim digunakan dalam masakan Asia, untuk memperkuat rasa dan mengentalkan makanan jenis kari seperti gulai, kari, atau kare, dan untuk sambal.
Kegunaan Kemiri
Cita rasa kemiri memang tidak terlalu kuat sehingga cocok sebagai penambah rasa. Dalam bentuk mentah, atau dibakar sedikit, kemudian ditambahkan ke sejumlah hidangan dalam jumlah kecil, ditumbuk dan dicampur dengan bahan lainnya. Biji kemiri mentah sedikit mengandung racun, berfungsi sebagai pencahar. Minyak kemiri bisa digunakan dalam industri seperti; vernis, produksi sabun, cat, dan pengawet kayu, untuk penerangan, dan kebutuhan medis.
Di Indonesia secara khusus sisa minyak kemiri bisa diolah menjadi makanan ringan bernama dage kemiri. Dalam pengobatan tradisional, biji kemiri digunakan sebagai pencahar, biji yang telah digunakan sebagai obat sakit kepala, demam, bisul, sendi bengkak, dan sembelit.
Kulit pohon kemiri juga bisa digunakan mengobati disentri. Getah pohon kemiri bisa digunakan menyembuhkan sariawan dengan cara dicampurkan santan. Sementara rebusan daun kemiri dioleskan sebagai obat luar untuk sakit kepala dan gonorrhea.