Grup band Megadeth beraksi pada acara Hammersonic 2017 di Ocean Ecopark, Ancol, Jakarta, Minggu (7/5)./Antara-Muhammad Adimaja.
Entertainment

Mau Nonton Hammersonic 2019 di Indonesia? Metalhead Wajib Dukung Petisi Ini

Tegar Arief
Jumat, 7 Juni 2019 - 14:35
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah penikmat musik metal Tanah Air menandatangani petisi di change.org terkait pelaksanaan salah satu festival musik metal terbesar di dunia, Hammersonic.

Para metalhead itu berharap mendapatkan dukungan dari masyarakat agar gelaran ini bisa kembali dilaksanakan di Indonesia pada 2019.

Dari pantauan Bisnis.com, Jumat (7/6/2019), hingga pukul 14.21 WIB petisi ini telah mendapatkan 244 dukungan. Petisi ini dimulai oleh Ananta WIsnu Aditia beberapa hari lalu.

Hammersonic pertama kali digelar pada 2012 lalu dan menjadi pusat berkumpulnya metalhead dari pelosok negeri. Festival ini selalu mendatangkan band metal terkenal dari berbagai negara.

"Sangat di sayangkan jika Hammersonic Festival berhenti di gelar pada tahun 2019 ini karena di festival ini lah kami bisa melihat band band kesayangan kami yang entah kapan bisa melihatnya secara langsung jika bukan di acara ini," tulis penggagas petisi tersebut.

"Maka dari itu saya minta kepada kalian para metalhead di seluruh indonesia untuk ikut menandatangani petisi ini agar festival musik Hammersonic yang selalu kita tunggu di setiap tahunnya kembali di gelar pada 2019 ini."

Tahun lalu, Hammersonic digelar pada 22 Juli di kawasan Ancol. Sayangnya, gelaran festival musik cadas tahun lalu dikabarkan akan menjadi yang terakhir.

Kabar itu mencuat setelah dalam teaser Hammersonic 2018, terdapat sebuah tulisan, yakni "The Last From Us!". Hal ini membuat banyak spekulasi bermunculan.

Pada tahun lalu, band internasional yang tampil di antaranya In Flames, Dead Kennedys, H20, Vital Remains, Brujeria, IHSAHN, Winds of Plague, Visceral Disgorge, Vital Remains, Revocation, dan Escape.

Adapula Eternal Rest, Valley of Chrome, dan In Flames. Band asal Indonesia juga turut hadir seperti Dead Squad, Funeral Inception, Fear Crisis, Koil, Saint Loco, Forgotten dan masih banyak lagi.

Penulis : Tegar Arief
Editor : Tegar Arief
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro