ilustrasi 88rising/istimewa
Entertainment

Festival 'Head in the Clouds' Batal Gara-Gara Virus Corona

Rezha Hadyan
Selasa, 3 Maret 2020 - 11:31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Festival musik 'Head in the Clouds' yang dsemula akan digelar JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 7 Maret 2020 oleh label musik 88rising terpaksa ditunda usai pemerintah mengumumkan dua WNI positif terinfeksi virus corona atau COVID-19.

"Untuk penggemar di Jakarta. Setelah pertimbangan yang panjang, dengan sangat menyesal kami harus menunda 'Head in the Clouds' Jakarta karena wabah virus corona," demikian pernyataan label musik 88rising melalui akun Twitter resminya @88rising dikutip pada Selasa (3/3/2020).

88rising menyatakan bahwa kesehatan dari penggemar dan para penampil adalah prioritas utama mereka.

Adapun, untuk pengembalian atau refund tiket, label yang berencana memboyong musisi Rich Brian, NIKI, Joji, Stephanie Poetri, Chungha, DAY6, Baek Yerin, dan Phum Viphurit ke Jakarta itu menyebut akan mengumumkannya sesegera mungkin melalui partner tiket resminya. Namun, dinyatakan pula bahwa akan ada penjadwalan ulang festival 'Head in the Clouds'

"Kami berjanji akan kembali lewat 'Head in the Clouds' segera," kata pernyataan tersebut.

Sebelum 88rising memutuskan untuk menunda festival 'Head in the Clouds' Jakarta, penyanyi asal Korea Selatan, Chungha telah mengumumkan terlebih dahulu untuk tidak ikut hadir di festival. Keputusan tersebut diambil setelah dua staf Chungha positif terinfeksi virus corona.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro