Randy Newman menulis lagu untuk mengingatkan masyarakat melakukan social distancing saat pandemi virus Corona (Covid-19)
Entertainment

Randy Newman Rilis Lagu Tentang Virus Corona

Krizia Putri Kinanti
Kamis, 9 April 2020 - 16:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Randy Newman mengingatkan pendengar untuk tetap aman di tengah pandemi virus corona. Pemenang Grammy  dibalik lagu-lagu klasik Toy Story termasuk "You Got Got a Friend in Me" dan "Andy's Birthday" berperan debut lagu terbarunya "Stay Away" pada hari Rabu.

Penulis lagu berumur 76 tahun diminta oleh stasiun KPCC untuk berbicara tentang virus dalam PSA dan mengingatkan orang-orang untuk menjauh dan sering mencuci tangan, tetapi dengan sentuhan kreatifnya sendiri, musisi ini “malah menulis lagu,”

Newman mengatakan bahwa awalnya ia diminta oleh KPCC untuk mengatakan beberapa kata tentang jarak sosial karena latar belakang ilmiah saya karena ternyata ada wabah penyakit yang sedang terjadi.

Menambahkan sentuhan artistik lain, Newman menggabungkan beberapa bit cinta tentang istrinya yang sudah ia nikahi selama 30 tahun, produser film Gretchen Preece ke lagu sebelum bernyanyi, "Cuci tanganmu, jangan menyentuh wajahmu," dilansir dari www.people.com, Kamis, (9/4/2020).

Berikut liriknya:

Stay six feet away from people, wash your hands religiously and often, and don’t touch your face.

Venus in sweatpants, that’s who you are. And when this mess is over, I’ll buy you a car,

Stay away from me. Baby, keep your distance, please. Stay away from me. Words of love in times like these.

I’m gon’ be with you 24 hours a day, a lot of people couldn’t stand that but you can, You’ll be with me 24 hours a day, what a lucky man I am

Newman bukan satu-satunya artis yang memberi para penggemar petuah kesehatan mengenai virus melalui musik. Bulan lalu, Nick Lachey remix ulang 98 degrees 1999 track lagu "The Hardest Thing" dengan lirik yang mendorong penggemar untuk mengisolasi diri di tengah wabah.

Penyanyi country Thomas Rhett bersama dengan Reba McEntire, Hillary Scott, Keith Urban dan Chris Tomlin bergabung pada lagu baru Thomas Rhett "Be a Light" yang ia rilis pada ulang tahun ke 30 minggu lalu. Hasil dari lagu tersebut akan menguntungkan MusiCares COVID-19 Relief Fund untuk membantu musisi yang terkena dampak virus corona.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro