Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menjadi universitas Islam terbaik di dunia/student.umm.ac.id
Relationship

Universitas Muhammadiyah Malang Lebih Baik dari Kampus di Iran dan Mesir, Cek 10 Universitas Islam Terbaik di Dunia

Novita Sari Simamora
Kamis, 18 Februari 2021 - 09:05
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menjadi universitas Islam terbaik pertama di dunia dan lebih baik dibandingkan Iran University of Science and Technology.

Mengutip UniRank, ada lima universitas Islam di Indonesia yang masuk dalam kategori 10 universitas Islam terbaik di dunia. Selain Universitas Muhammadiyah Malang, ada juga Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang berada dalam urutan keempat.

Selain itu ada juga Universitas Muhammadiyah Surakarta di posisi ke-8 dan Universitas Islam Indonesia di posisi ke-10. Adapun kriteria universitas Islam terbaik di dunia menurut UniRank memenuhi kriteria berikut:

1. Disewa, dilisensikan dan / atau diakreditasi oleh organisasi terkait pendidikan tinggi yang sesuai di setiap negara

2. Menawarkan setidaknya gelar sarjana empat tahun (gelar sarjana) atau gelar pascasarjana (gelar magister atau doktoral)

3. Menyampaikan kursus terutama dalam format pendidikan tradisional, tatap muka, dan non-jarak jauh

Berikut adalah 10 universitas Islam terbaik di dunia:

1. Universitas Muhammadiyah Malang

2. Iran University of Science and Technology

3. Cairo University

4. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

5. Umm Al-Qura University

6. Shahid Beheshti University of Medical Sciences

7. Universitas Islam Antarbangsa Malaysia

8. Universitas Muhammadiyah Surakarta

9. Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

10. Universitas Islam Indonesia

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro