Ilustrasi. Kunyit telah terbukti mengurangi rasa sakit arthritis. Arthritis adalah kondisi umum yang menyebabkan nyeri dan peradangan pada persendian. /Medflicks
Health

Cara Mudah Atasi Fibromyalgia, Nyeri di Sekujur Tubuh

Desyinta Nuraini
Selasa, 6 April 2021 - 10:41
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pernahkah Anda merasakan nyeri pada sekujur tubuh disertai rasa lelah hingga mengalami gangguan tidur? Jika iya, mungkin Anda menderita fobromialgia atau fibromyalgia.

Fibromyalgia juga disebut fibromyalgia syndrome (FMS) adalah kondisi jangka panjang yang menyebabkan rasa sakit di seluruh tubuh. Nyeri kronis ini dapat mengurangi kualitas hidup karena sulit disembuhkan.

Namun Spesialis Reumatologi dari Inggris Katy mengatakan ada cara-cara yang terbukti untuk meringankan fibromyalgia. Dia menyarankan suplemen dengan kunyit.

Kunyit adalah bumbu yang terkenal dengan warna kuningnya. Rempah-rempah ini telah dikaitkan dengan sejumlah manfaat kesehatan, yang mencakup penghilang rasa sakit

"Kunyit memiliki efek anti-inflamasi," ujar Katy dikutip dari Express UK, Selasa (6/4/2021).

Dia menyarankan memasukkan kunyit dengan lada hitam agar membuatnya lebih mudah diserap dalam masakan.

"Nutrisi harus mencakup semua yang kita lakukan untuk menjalani kehidupan yang sehat dan mengurangi rasa sakit," imbuhnya

Katy menyebut kunyit telah terbukti mengurangi rasa sakit arthritis. Arthritis adalah kondisi umum yang menyebabkan nyeri dan peradangan pada persendian.

Sebuah penelitian sebelumnya melakukan peninjauan sistematis dan meta-analisis uji klinis acak (RCT) untuk mengevaluasi kekuatan penelitian tentang kunyit sebagai pengobatan yang andal.

Peneliti melakukan penelusuran literatur pada 12 database elektronik untuk menarik kesimpulan yang konsisten.

Sebagai kesimpulan, uji klinis acak yang dianalisis memberikan bukti ilmiah yang mendukung kemanjuran ekstrak kunyit dalam pengobatan radang sendi.

Kendati demikian ada cara lain untuk meredakan nyeri kronis. Seperti yang dijelaskan NHS, olahraga dan terus bekerja adalah kunci pemulihan.

Berbaring di tempat tidur dalam waktu lama dapat membuat rasa sakit bertahan lebih lama karena ketidakaktifan membuat otot serta tulang kaku dan tubuh semakin lemah.

Terlebih lagi, Anda juga tidak bisa tidur nyenyak, menjadi kesepian dan depresi, dan rasa sakit itu terasa lebih buruk jika hanya berbaring sepanjang waktu.

Berbagai jenis olahraga menawarkan manfaat khusus untuk melawan nyeri kronis. Misalnya berjalan, renang, bersepeda, menari, yoga atau pilates.

Penulis : Desyinta Nuraini
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro