Pusat Kebugaran. /Bloomberg
Health

Kenali Ciri Masker Layak Pakai, Waspadai yang Palsu

Mia Chitra Dinisari
Kamis, 8 April 2021 - 11:25
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Salah satu upaya untuk mencegah penularan covid-19 adalah dengan menggunakan masker.

Namun, saat ini banyak beredar masker palsu di pasaran yang justru dapat meningkatkan kerentanan penularan tersebut.

Karena itu, penting bagi Anda untuk memastikan masker yang dipakai sudah memenuhi syarat mutu, keamanan, serta manfaat, yang tentunya juga sudah mendapatkan izin edar dari Kementerian Kesehatan.

Dikutip dari laman instagram Radio Kesehatan Kemenkes, disebutkan ada cara untuk mengenali masker layak pakai dan menghindari tertipu membeli masker palsu.

1. Masker bedah

Masker bedah berbahan material berupa non woven, spunbond, meltblown, spunbond SMS dan Spunbond, dan spunbond SMMS.

Masker tiga lapis itu untuk sekali pakai dan untuk menutup rapat mulut dan hidung.

2. Masker respirator

Biasanya masker respirator memiliki bahan yang lebih tebal berupa polypropylene. Masker jenis ini memiliki daya filtrasi yang lebih baik dibandingkan dengan masker bedah.

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitangandengansabun

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro