Sepatu prototipe Nike Air Yeezy 1 milik penyanyi Kanye West. /Sotheby's.
Fashion

Prototipe Nike Air Yeezy 1 Milik Kanye West Dilelang, Berapa Harganya?

Laurensia Felise
Selasa, 27 April 2021 - 21:05
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Sepatu prototipe Nike Air Yeezy 1 milik penyanyi Kanye West berhasil dilelang dalam sebuah pelelangan privat di perusahaan broker Sotheby's.

Dilansir dari Rolling Stone, Selasa (27/04/2021), pelelangan ini diakhiri dengan harga final sebesar US$1.800.000 atau sebesar Rp26,1 miliar dan angka ini merupakan rekor terbaru dari pelelangan sepasang sepatu.

Pembelian ini dilakukan oleh platform investasi sepatu sneaker bernama Rares, di mana pembelian yang dilakukan platform itu merupakan harga termahal hingga tiga kali lipat daripada rekor sebelumnya dan juga merupakan sepatu pertama yang mencapai penjualan di atas US$1.000.000.

Sepatu termahal yang pernah terjual dalam pelelangan publik adalah sepasang sepatu Air Jordan 1 tahun 1985 yang didesain dan digunakan pebasket Michael Jordan dengan nominal sebesar US$560.000 atau sekitar Rp8,11 miliar.

Selain sepatu ini merupakan sepatu yang didesain dan dikenakan oleh Kanye West, sepatu ini juga merupakan sepatu ini merupakan sepatu yang diluncurkan secara tidak resmi sebelum akhirnya West serius mengembangkan usaha sepatunya.

Meski akhirnya kolaborasi bersama Nike ini akhirnya selesai, ia kemudian berkolaborasi dengan Adidas pada 2013 melalui lini sepatu sneaker Yeezy yang kemudian mendongkrak kesuksesannya. Awal tahun ini, Bloomberg mengestimasi penjualan Yeezy ada di kisaran US$3,2 milyar sampai US$4,7 milyar.

Pasca pembelian sneakers tersebut, Rares membuka kesempatan bagi masyarakat umum untuk membeli sebagian kecil kepemilikan pada prototipe sepatu Air Yeezy 1.

Artinya, ketika nantinya sepati ini didaftarkan sebagai barang yang bisa diperdagangkan ke Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat, mereka yang tertarik untuk membeli sebagian kepemilikan dari sepatu ini bisa mencantumkan namanya di situs resmi Rares.

Penulis : Laurensia Felise
Editor : Fatkhul Maskur
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro