Bisnis.com, JAKARTA – Nama Ghozali Everyday mendadak viral di media sosial akibat sukses menjual swafoto atau selfie berupa aset digital atau non-fungible token (NFT). Berapa uang yang didapat Ghozali?
Fakta terkait penghasilannya menjual selfie di marketplace OpenSea diungkapkan dalam podcast terbaru Deddy Corbuzier yang diunggah pada Senin malam (17/1/2022). Dalam podcast yang berdurasi 48 menit ini, Ghozali ditemani oleh Arnold Poernomo, atau yang dikenal dengan nama Chef Arnold.
Dalam podcast tersebut, Ghozali ditanya tanya oleh Dedy Corbuzier terkait dengan uang yang sebenarnya dia dapat dari foto yang terjual di NFT. Sebab, menurut Dedy banyaknya info terkait dengan pendapatan Ghozali masih simpang siur.
“Ini kan beritany Ghozali ada yang Rp13 Miliar, ada yang sampe Rp30 Miliar dapetnya. Sebenernya lu dapet berapa?” tanya Dedy kepada Ghozali seperti dikutip, Selasa (18/1/2022).
Ghozali pun menjawab pertanyaan Deddy sambil tertawa.
“Sampai hari ini dapet Rp1,7 Miliar,” jawab pemuda asal Semarang, Jawa Tengah tersebut.
Mendengar jawaban itu, Deddy Corbuzier langsung menanyakan apakah itu sudah dibentukan menjadi uang atau masih dalam bentuk aset kripto tersebut.
Ghozali menjawab jika uang itu sudah cairkan sedikit dan ada yang dijual lagi menjadi Ethereum.
“Rp39 juta,” jawab remaja yang memiliki julukan Ghozali Everyday itu.
Jawaban Ghozali langsung ditimpali oleh Chef Arnold. Dirinya menyebut jika Ghozali mencairkan 1 Ethereum. Namun, Ghozali menjawab jika dirinya hanya mencairkan sebesar 0,8 Ethereum saja.
Selain itu, Deddy juga menanyakan uang yang Ghozali dapat ini akan digunakan untuk apa. Tak disangka-sangka, Ghozali juga memberi jawaban yang tidak diduga oleh Deddy Corbuzier.
“Ingin bantu orang tua. Terus, setelah nanti lulus mau buat studio animasi sendiri” jawab Ghozali.
Ghozaly Everyday menjadi buah bibir karna foto selfienya di NFT, Opensea banyak dibeli oleh jutaan orang di seluruh dunia. Ghozali sendiri sebetulnya kaget lantaran foto selfie justru dibeli oleh orang lain.
Bahkan, di mengaku kaget ketika ada orang yang berminat membeli NFT miliknya setelah dia selesai mengunggah foto di Twitter
“Hari pertama saya promosi di Twitter, ada yang beli itu saya kaget. Kok ada yang beli foto saya?” ujarnya kepada Deddy.
Namun, setelah diusut lebih jauh, ada peran dari Chef Arnold dan teman-temannya seperti Jejouw yang membeli awal foto selfie Ghozali di Opensea.