Bisnis.com, JAKARTA - Ada yang menarik dalam pertemuan antara delegasi Indonesia yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan saat bertemu dengan Elon Musk di kantor Tesla, salah satu perusahaan miliknya.
Luhut didampingi delegasi lainnya seperti Pandu Sjahrir, Anindya Bakrie dan sejumlah orang lainnya.
Yang menarik adalah perbedaan gaya berpakaian delegasi Indonesia dibandingkan dengan Elon Musk yang tercatat sebagai salah satu orang terkaya di dunia itu.
Delegasi Indonesia terlihat memakai setelan jas rapi berwarna hampir senada biru dongker dan hitam, dipadukan dengan kemeja berwarna putih dan blue light.
Sedangkan Elon Musk tampak sangat santai memakai kaos oblong berwarna hitam dipadukan dengan celana jeans hitam.
Bahkan, Elon Musk tampak tidak seperti menyisir rambutnya dengan benar.
Perbedaan gaya ini juga sempat disoroti oleh warganet yang mengatakan tampilan Elon Musk sangat santai dalam pertemuan itu.
Rombongan Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (ketiga dari kiri) bertemu dengan pendiri mobil listrik Tesla, Elon Musk (ketiga dari kanan) di Amerika Serikat./Instagram
Meski demikian, pertemuan tersebut tampaknya tidak terganggu dengan perbedaan penampilan tersebut.
Dalam pertemuan tersebut, mereka membahas Indonesia dan kemajuan industri nikel dan kendaraan listrik di Indonesia.
Pandu sendiri berharap pertemuan ini bisa membawa lebih banyak lagi investasi high technology ke Indonesia dan Indonesia bisa menjadi bagian penting dari supply chain industri kendaraan listrik global.