Bisnis.com, SOLO - Doctor Strange In The Multiverse of Madness menyisakan banyak pertanyaan bagi penggemar.
Bagi yang tak mengikuti film dan serial MCU, pasti muncul kebingungan mengenai jalan cerita dalam film kedua Doctor Strange tersebut.
Dalam film tersebut, alur lebih banyak berfokus pada Wanda Maximoff yang berubah menjadi Scarlet Witch. Akibat keegoisannya, multiverse pun terancam rusak.
Kemarahan Wanda tersebut sebelumnya dijelaskan dalam serial WandaVision (2021) yang ditayangkan di Disney+.
Serial tersebut menjadi poin utama alasan Scarlet Witch kehilangan kebaikannya dan coba untuk merusak realitas di multiverse.
Banyaknya kehilangan dalam dirinya membuat kekuatan dalam dirinya semakin besar, yang juga dipengaruhi oleh kitab DarkHold.
Baca Juga Ini Film dan Serial yang Harus Ditonton sebelum Doctor Strange In The Multiverse of Madness |
---|
Nah, berikut alasan mengapa serial WandaVision berkaitan erat dengan Doctor Strange In The Multiverse of Madness:
1. Kejadian Westview
Dalam Doctor Strange, Wanda mengatakan kepada Stephen Strange mengenai masalah yang dilakukannya di Westview.
Mengutip WandaVision, Wanda menyandera Westview dan menjadikan kota tersebut sebagai pionnya.
2. Anak-anak Wanda
Kehilangan terbesar Wanda semakin terlihat saat ia harus mencabut batu yang ada dalam diri Vision pada film Avenger: Infinity War.
Saat harus kehilangan anak-anaknya, Wanda ternyata menyimpan rasa sakit yang luar biasa. Rasa kesepian membuatnya melakukan hal buruk yang bisa menyakiti banyak orang.