Bisnis.com, JAKARTA - Netflix akan segera mengakhiri layanan berbagi kata sandi pada 2023.
Hal ini menyusul tahun penuh gejolak yang dialami oleh Netflix sebagai platform streaming.
Setelah kuartal pertama tahun 2022 berakhir, Netflix melaporkan kehilangan pelanggan yang sangat besar.
Pasca kehilangan Netflix meluncurkan sejumlah langkah untuk meningkatkan pendapatan seperti iklan untuk pelanggan, dan membatasi berbagi sandi yang akan berlaku mulai tahun depan.
Netflix mengindikasikan bahwa mereka akan mengakhiri pembagian kata sandi pada tahun 2023. Menurut Wall Street Journal, Netflix berencana untuk menerapkan sistem yang akan membuat pengguna membayar untuk membagikan kata sandi Netflix mereka dengan perangkat di luar rumah mereka.
Netflix telah menguji sistem ini negara-negara Amerika Latin, di mana pengguna di luar pemegang akun utama diminta saat masuk untuk memasukkan kode validasi di layar, yang kedaluwarsa setelah 15 menit.
Jika pengguna tidak ingin melalui proses ini saat masuk, pemegang akun utama dapat memilih untuk menambahkan hingga dua pengguna.
Membatasi berbagi kata sandi adalah upaya Netflix untuk mendapatkan pelanggan baru, daripada mengandalkan pelanggan yang mereka miliki saat ini yang mengundang teman dan keluarga untuk ikut serta dalam langganan mereka.
Mereka berharap dengan membatasi berbagi password, maka mereka yang sebelumnya unsubscribe akan terdorong untuk berlangganan platform tersebut.