Ilustrasi pasangan serasi/Freepik
Relationship

Terlalu Lama Jomblo, Ini Tips Membuka Hati

Ileny Rizky
Sabtu, 21 Januari 2023 - 15:12
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Bagi Anda yang masih jomblo, tidak ada salahnya untuk mulai mencoba membuka hati. Jangan biarkan diri Anda terlalu lama terbiasa hidup hanya mengandalkan diri sendiri. Simak tips membuka hati dari Bunda Arsaningsih berikut.

Seorang spiritualis modern yang lebih dikenal dengan sebutan Bunda Arsaningsih mengatakan bahwa penyebab jomblo itu beragam. Adapun penyebabnya seperti jomblo karena takdir, jomblo karena pilihan, serta jomblo karena ketidaktertarikan terhadap orang lain.

Dilansir dari Youtube Bunda Arsaningsih, single karena takdir ini berarti seseorang yang sudah berupaya mencari pasangan namun selalu mengalami hal buruk dalam hubungan yang menjadikannya gagal dan akhirnya kembali lajang. Kemudian jomblo karena pilihan berarti mereka yang memutuskan untuk enggan memiliki pasangan karena memiliki trauma di masa lalu yang menyakitkan.

Sementara jomblo karena ketidaktertarikan berarti mereka yang secara emosional belum memiliki kemauan untuk terlibat dengan orang lain karena merasa sudah terlalu nyaman dengan diri sendiri.

Manusia memiliki kodrat sebagai mahluk sosial, bagi Bunda Arsaningsih, setiap orang perlu melibatkan orang lain dalam kehidupannya. Artinya bagi para jomblo, Bunda Arsaningsih sangat menyarankan Anda untuk segera memulai membuka hati untuk orang lain.

Dia mengatakan bahwa orang yang terlalu lama menutup hati secara tidak langsung akan membawa dampak buruk dengan mendapatkan beberapa kesulitan dalam kehidupannya.Lalu bagaimana tips untuk membuka hati?

Simak tips untuk membuka hati agar tidak jomblo lagi:

1. Introspeksi diri

Langkah awal setelah memutuskan untuk membuka hati adalah dengan menganalisis segala sifat yang dimiliki oleh diri sendiri. Dari sifat baik hingga buruk sekalipun, semuanya perlu Anda ketahui. Kemudian, mulailah untuk mengubah hal-hal buruk dalam diri menjadi sedikit lebih baik.

Instrospeksi diri menjadi penting untuk dilakukan agar Anda bisa meningkatkan kualitas diri. Sebab, umunya orang lain akan cenderung mendekati orang yang memiliki kepribadian yang baik. Bagi Bunda Arsaningsih, apabila Anda tidak intropeksi diri, inilah yang akan menjadikan Anda sulit untuk mendapatkan pasangan.

"Baik, bagi yang jomblo, jika rasanya sulit mendapat pasangan dan membuka hati, jangan nyalahin keluar atau ke orang lain, tapi mari masuk ke dalam diri. Introspeksi menjadi hal yang paling mudah, amati bagaimana baik buruknya hidup kita," sebut Bunda Arsaningsih dalam podcast misteri jomblo yang dikutip pada Sabtu (21/1/2023).

2. Tidak Membatasi Diri

Setelah intropeksi diri, hal yang harus Anda lakukan adalah tidak membatasi diri. Mulailah untuk bersosialisasi dengan banyak orang, berkenalan dengan orang baru secara perlahan akan mengalihkan Anda dari trauma di masa lalu.

"Membuka hati dengan jangan membatasi diri. Biarkan semua ini mengalir, tidak ada lagi kita membatasi diri. Toh kita juga butuh orang lain, makanya Tuhan itu udah pinter. Tuhan itu menciptakan manusia sepasang untuk saling mengisi. Cinta tidak hanya untuk proses seksual dan sekarang kita dikasih PR untuk membuat semua menjadi ideal kembali," kata Arsaningsih.

3. Menghargai Orang Lain

Pasangan hidup bisa datang dari mana saja, tidak terduga. Menurut Bunda Arsaningsih, setiap individu perlu menghargai orang lain, terlebih lagi jika mereka sedang dalam upaya mencari pasangan hidup. Membuka hati dengan menghargai setiap orang yang berusaha mendekati Anda akan membawa dampak yang positif bagi energi tubuh Anda.

"Tuhan menghadirkan cinta ke semua makhluk ciptaan-Nya, ke dalam diri kita, tidak perlu ada batasan tertentu dalam membuka hati. Tanamkan selalu kebaikan dengan menerima kehadiran orang lain. Proses toleransi ini penting untuk menjadikan energi lebih baik dan positif," tuturnya.

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Ileny Rizky
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro