Bisnis.com, JAKARTA - Saat berpuasa, kita dianjurkan untuk tetap berolahraga agar tubuh tetap sehat dan bugar.
Jenis olahraga yang bisa dilakukan saat puasa antara lain; jalan kaki, jogging, atau bersepeda. Bagaimana dengan olahraga renang? Apakah berenang membatalkan puasa? Temukan jawabannya berikut ini.
Hukum Berenang saat Puasa dalam Islam
Salah satu hal yang sering dipertanyakan umat Islam ketika sedang berpuasa yaitu apakah berenang membatalkan puasa? Pertanyaan tersebut muncul karena salah satu hal yang membatalkan puasa yaitu memasukkan benda padat atau cair pada lubang tubuh.
Sementara itu, berenang adalah menggerakkan badan melintas di dalam air menggunakan kaki, tangan, dan lain sebagainya. Dengan demikian, berenang merupakan aktivitas yang disengaja. Tentu saja berenang memiliki risiko masuknya air ke dalam tubuh.
Dilansir dari nu.or.id, hukum berenang saat berpuasa yaitu makruh dan bisa menjadi haram apabila air masuk ke dalam tubuh lewat lubang telinga, mulut, hidung, atau lubang tubuh lainnya.
Hal ini juga sama dengan berkumur atau menghirup air ke dalam hidung berlebihan. Dalam kitab Minhajul Qowim karya Syekh Ibnu Hajar Al-Haitami, diterangkan bahwa;
أما الصائم فتكره له المبالغة فيهما خشية الإفطار
Artinya:
“Adapun orang berpuasa, dimakruhkan baginya melebih-lebihkan dalam berkumur dan menghirup air ke dalam hidung karena berpotensi membatalkan puasa.”
Jenis Olahraga yang Bisa Dilakukan Saat Puasa
Dengan alasan berhati-hati, alangkah lebih baik jika kita mengganti olahraga renang dengan jenis olahraga lain yang lebih aman dan tidak berisiko membatalkan puasa. Adapun beberapa jenis olahraga yang bisa dilakukan ketika sedang berpuasa, seperti berikut.
1. Berjalan kaki santai
Kegiatan berjalan kaki ternyata bisa menjadi pilihan olahraga saat puasa. Kegiatan ini memberikan banyak manfaat untuk tubuh. Selain itu, jalan kaki santai juga termasuk olahraga ringan sehingga tidak terlalu melelahkan meskipun dilakukan saat sedang berpuasa.
2. Senam yoga
Senam yoga dikenal sebagai olahraga yang menenangkan. Selain itu, olahraga ini ternyata memiliki banyak manfaat untuk tubuh, salah satunya membuat tidur lebih nyenyak. Olahraga yoga bisa dilakukan sendirian di rumah atau bersama dengan teman maupun keluarga.
3. Naik turun tangga
Di beberapa kesempatan terkadang kita harus naik turun tangga. Kegiatan tersebut ternyata bisa menjadi olahraga yang menyehatkan tubuh. Naik turun tangga bisa mempercepat pembakaran kalori, memelihara kesehatan jantung, meningkatkan imun tubuh, dan membuat tubuh lebih kuat. Agar naik turun tangga terasa lebih ringan, Anda bisa melakukannya secara perlahan dan selingi dengan istirahat sejenak.
4. Jogging
Jogging juga termasuk olahraga ringan yang dapat dilakukan saat sedang berpuasa. Anda bisa lari-lari kecil di sekitar rumah di pagi atau sore hari. Ada beberapa manfaat jogging saat puasa, antara lain; meningkatkan kekuatan otot dan tulang, memelihara kesehatan jantung, hingga mengontrol berat badan.
5. Sit up dan push up
Sit up dan push up termasuk olahraga ringan yang bisa dilakukan di sela-sela kesibukan. Olahraga ini bisa dilakukan dimana saja. Meskipun mudah dan ringan, sit up dan push up ternyata memiliki banyak manfaat untuk tubuh, seperti; mengurangi nyeri pinggul, memperbesar massa otot, memperkuat otot perut, membentuk otot perut, dan lain sebagainya.
Itulah penjelasan singkat seputar hukum berenang ketika puasa dan beberapa pilihan olahraga ringan yang bisa dilakukan saat puasa. Dari penjelasan tersebut bisa diketahui bahwa jawaban dari apakah berenang membatalkan puasa yaitu berisiko membatalkan puasa, maka dari itu sebaiknya mengganti renang dengan olahraga lain yang lebih aman.