Bayi dipijat
Health

Ini 6 Cara Mengatasi Cegukan Pada Bayi Baru Lahir

Elsa Hayati Sukma
Rabu, 12 April 2023 - 21:38
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Cegukan pada bayi merupakan kondisi umum yang sering dialami saat bayi baru lahir hingga beranjak 1 tahun. 

Cegukan merupakan reaksi alami yang dikeluarkan oleh tubuh untuk mengeluarkan udara berlebih. Kondisi ini disebabkan oleh kontraksi diafragma dan menutupnya pita suara yang tertutup dan menciptakan suara cegukan.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan cegukan pada bayi yaitu memberi makan berlebihan, makan terlalu cepat, terlalu banyak menelan udara. Faktor-faktor tersebut dapat menyebabkan perut bayi membesar dan menekan diafragma dan memicu kejang yang menyebabkan cegukan pada bayi. 

Cegukan biasanya tidak membahayakan bayi, tetapi cenderung menyebabkan bayi sedikit lebih kesusahan. Hal tersebut perlu untuk orang tua ketahui cara mengatasi cegukan pada bayi agar bayi tidak mengalami kesusahan saat bernapas. 

Dilansir dari Medical News Today, cara mengatasi bayi yang mengalami cegukan:

1. Istirahat untuk menyendawakan bayi 

Saat perut terisi udara mendorong diafragma yang dapat menyebabkan kejang. Saat bayi sedang menyusu dan mengalami cegukan usahakan untuk berhenti, karena saat menyusui sering kali udara masuk ke mulut bayi yang menyebabkan cegukan. 

Memberi waktu istirahat pada bayi dapat membuat bayi bersendawa dan udara yang terisi dalam perut keluar sehingga tidak menyebabkan cegukan pada bayi. Menurut American Academy of Pediatrics sebaiknya bayi yang diberi susu botol bersendawa setiap kali mereka mengkonsumsi 2 hingga 3 ons. Jika bayi disusui, sebaiknya bayi bersendawa saat berganti payudara. 

2. Menggunakan dot 

Menghisap dot dapat membantu mengendurkan diafragma dan dapat menghentikan cegukan pada bayi.

3. Memberikan Air Herbal

Air Herbal atau yang bisa disebut Gripe Water adalah minuman tradisional yang dapat digunakan untuk mengobati kolik dan masalah perut lainnya. 

Herbal yang biasanya terkandung dalam gripe water antara lain:

- Jahe 

- Adas

- Kamomil

- Kayu manis

4. Menggendong bayi

Mengelus punggung bayi atau mengayun-ayunkan bayi kedepan dan kebelakang dapat membantu rileks. Hal ini dapat menghentikan kejang yang menyebabkan cegukan pada bayi.

5. Memposisikan bayi dengan benar

Memposisikan bayi dengan benar setiap habis menyusui dengan cara mendudukan bayi dengan sedikit tegak agar. Hal tersebut dapat dilakukan untuk mengurangi cegukan yang terjadi pada bayi. 

6. Memberi makan secara bertahap

Memberi makan pada bayi sedikit demi sedikit agar bayi tidak terburu-buru untuk menelan makanan yang dikonsumsinya. Hal ini perlu dilakukan, untuk mencegah terjadinya cegukan pada bayi. 

Jika dengan cara di atas cegukan belum kunjung selesai, maka perlu membawa anak ke dokter untuk menanyakan penyebab dan cara mengatasinya agar dapat mengetahui kondisi bayi yang sebenarnya terjadi. 

Hal tersebut biasanya terjadi karena menandakan bahwa bayi sedang mengalami masalah pada pencernaannya. Untuk itu penting para orang tua membawa bayi ke dokter jika cegukan tidak kunjung selesai.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro