Kacang hijau memiliki khasiat bagi kesehatan/Istimewa
Health

15 Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan

Maretha Uli
Kamis, 3 Agustus 2023 - 20:37
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Kacang hijau memiliki banyak khasiat bagi kesehatan. Kacang hijau merupakan jenis tumbuhan polong dengan ciri khas biji kecil berwarna hijau. 

Kacang hijau biasa ditemui di negara-negara Asia dan menjadi salah satu makanan utama. India, China, Myanmar, Thailand, dan Indonesia adalah beberapa negara produsen kacang hijau terbesar di dunia.

Tanaman ini memiliki kandungan nutrisi yang beragam dan baik untuk tubuh. Kacang hijau kaya akan vitamin, mineral, serat, dan protein. Masing-masing kandungan ini punya peran penting bagi tubuh. Dalam setiap 100 gram kacang hijau, terdapat 24 gram protein. 

Kacang hijau memiliki manfaat bagi kesehatan jantung, imun, kulit, dan bisa mengurangi diabetes dan berat badan. Selain itu, Alvi Sheeban dari Nuragro FZE, perusahaan komoditas pertanian Uni Emirat Arab juga menyebutkan manfaat kacang hijau dalam mencegah penuaan, menyehatkan rambut, menyehatkan mata dan menjaga tekanan darah.

Simak 15 manfaat kacang hijau bagi kesehatan:


1. Memperlancar Pencernaan dan Metabolisme

Kacang hijau memiliki kandungan serat yang bermanfaat untuk melancarkan pencernaan dan mengatasi sembelit. Pencernaan yang lancar akan mempercepat proses metabolisme untuk mengubah makanan menjadi energi.  


2. Menjaga Kesehatan Hati

Kacang hijau mengandung antioksidan yang bisa menurunkan risiko kolesterol dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular. Kandungan kacang hijau ini bisa menurunkan pembentukan kolesterol di dalam pembuluh darah. Hal ini akan mengurangi potensi terkena penyakit hati.


3. Meningkatkan Sistem Imun

Kandungan vitamin C dan E dalam kacang hijau berperan dalam memperkuat sistem imun tubuh. Sistem imun berguna untuk melindungi tubuh dari infeksi.


4. Menjaga Diabetes

Kacang hijau memiliki indeks glikemik yang rendah. Hal ini berarti karbohidrat dari kacang hijau meningkatkan kadar gula darah lebih lambat dibanding sumber pangan dengan indeks glikemik tinggi. Gula darah yang rendah akan melindungi tubuh dari diabetes. 


5. Membantu Mengurangi Berat Badan

Kandungan yang tinggi protein dan rendah kalori membuat kacang hijau makanan yang berkhasiat untuk menurunkan berat badan. 


6. Mengurangi Peradangan

Antioksidan di dalam kacang hijau membantu mengurangi peradangan di seluruh tubuh, mulai dari persendian dan organ dalam.


7. Menjaga Kesehatan Kulit

Kacang hijau mengandung vitamin E yang baik untuk menutrisi kulit. Selain vitamin E, kandungan antioksidannya juga membantu melindungi kulit dari radikal bebas. Akibatnya, kulit terhindar dari masalah penuaan dini seperti garis halus, bintik-bintik penuaan, dan kerutan pada kulit.

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Maretha Uli
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro