Bisnis.com, JAKARTA - Berbagai pameran dan acara digelar sepanjang tahun ini, kebanyakan hanya khusus untuk pria seperti pameran otomotif atau busana atau khusus wanita saja seperti expo kosmetik dan pernak-pernik.
Namun, kali ini It's His/Her Day 2023 kembali digelar, yang menggabungkan komunitas, pameran produk penunjang gaya hidup, sampai playground untuk pria dan wanita sekaligus.
Acara ini digelar di ICE BSD selama 3 hari, mulai 24-26 November 2023.
Edwina Tirta, Partnership & Event Creation dari Indonesia Convention Exhibition (ICE) mengungkapkan, acara ini dibuat agar baik pria dan wanita bisa menemukan keseruan di satu acara yang sama.
"Kadang saat ada event khusus perempuan, pasangannya bingung harus menunggu di mana, begitu juga sebaliknya. Dengan event ini, baik pria dan wanita bisa seru-seruan bareng di sini," ungkapnya saat membuka It's His/Her Day 2023, di ICE BSD, Jumat (24/11/2023).
Beberapa penyelenggara acara bisa ditemukan di acara ini sekaligus, di antaranya Wall of Fade yang membawa pameran denim dan bazar lokal brand yang dibawa oleh Darahkubiru. Darahkubiru sendiri merupakan komunitas denim terbesar di Indonesia.
Panca Novianto, co-founder Darahkubiru mengatakan, selain edukasi dan pameran denim, Wall of Fades juga diadakan sebagai bentuk dukungan terhadap brand lokal dan UMKM untuk bisa berkembang dan lebih dikenal oleh masyarakat Indonesia.
"Di sini pengunjung bisa mendapatkan edukasi soal cara merawat denim, supaya awet. Selain itu, juga menunjukkan bahwa denim bisa menjadi salah satu fashion item yang ramah lingkungan atau eco friendly," jelasnya.
Selain Wall of Fades, acara ini juga diramaikan oleh berbagai penyelenggara acara lain seperti Soulnation, Slowmove Bazaar, Oh My Food x Jajarans Festival, dan masih banyak lagi.
Dalam acara ini akan ada bazaar fesyen, produk kecantikan, otomotif, bahkan mencoba pengalaman berkendara dengan mobil balap, serta menemukan berbagai kuliner unik, semuanya diselenggarakan di satu area yang sama.
"Nanti yang laki bisa lihat-lihat mobil dan motor sport, mainan, hobi, sementara yang perempuan bisa belanja berbagai kebutuhan skincare, body care, dan fashion yang semuanya adalah produk lokal," imbuh Edwina.
Hal ini akan memberikan sebuah pengalaman unik dan baru untuk pengunjung, di mana pria, wanita, bahkan keluarga bisa menikmati sebuah one stop experience dengan hanya berkunjung ke satu acara.
Tak hanya pameran dan bazaar, juga ada talkshow dengan beberapa sosok inspiratif seperti Velove Vexia, Kiky Saputri, Ayla Dimitri dan banyak pula kegiatan lainnya.