Grup Musik Coldplay tampil saat Konser bertajuk Coldplay Music of the Spheres World Tour Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (15/11/2023). Dalam penampilannya grup musik asal Inggris tersebut  menyanyikan sejumlah lagu hitsnya seperti Paradise dan Vida La Vida. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Entertainment

Kaleidoskop 2023: Deretan Konser Sepanjang 2023 dan Taksiran Pendapatannya

Mutiara Nabila
Kamis, 21 Desember 2023 - 19:28
Bagikan

11. Arctic Monkeys

Pelantun lagu Do I Wanna Know? ini juga kembali lagi mengadakan konser di Asia dengan Jakarta menjadi salah satu destinasinya. 

Konser Artic Monkey berlangsung pada 18 Maret 2023 di Beach International Stadium, Ancol. Harga tiket konser Arctic Monkey dijual dari Rp1,3 juta - Rp3 juta. 

 Dengan kapasitas penonton sampai 15.000 orang, band ini bisa mendapat Rp19,5 miliar sampai Rp45 miliar. 

 12. Treasure

Buat penggemar K-pop, boy group anyar Treasure juga menggelar konsernya di sin. Beranggotakan Yoshi, Jihoon, dan yang lainnya, mereka melangsungkan konsernya di ICE BSD pada tanggal 18 dan 19 Maret 2023. 

Tiketnya dijual dengan harga mulai dari Rp1,4 juta sampai Rp3,4 juta. Dengan kapasitas total 18.000 orang, boyband ini bisa meraup Rp25,2 miliar sampai Rp61,2 miliar. 

13. Suga BTS

Bagi para Army, penggemar boyband BTS, pasti tak ingin melewatkan konser salah satu anggota BTS ini. 

Suga mengadakan konser solonya di ICE BSD selama tiga hari pada tanggal 26, 27, dan 28 Mei 2023. Harga tiketnya mulai Dari Rp1,35 juta sampai Rp3,5 juta. 

Dengan kapasitas total 18.000 orang, Suga bisa mendapatkan Rp24,3 miliar sampai Rp63 miliar per hari. 

14. Dewa 19 Featuring All Stars

Dewa 19 menggelar konser skala stadion di Jakarta, Sabtu, 12 Agustus 2023 bertajuk “DEWA 19 featuring ALL STARS – STADIUM TOUR 2023”. 

Adapun, tiket konser Dewa 19 ini dibagi menjadi 10 kategori, yaitu dua bagian Category 1, satu bagian Category 2, dua bagian Category 3, satu bagian Category 4, dua bagian Category Festival A, dan dua bagian Category Festival B. 

Pada saat presale, untuk masing-masing kategori, Category 1 dibanderol dengan harga Rp470.000, Category 2 seharga Rp420.000, Category 3 Rp320.000, Category 4 Rp270.000, Festival A Rp420.000, dan Festival B Rp320.000.

Dengan harga tiket tersebut, Dewa 19 berpotensi meraup omzet sebesar Rp31,45 miliar sampai Rp39,95 miliar dalam sekali konser di GBK.

15. Neck Deep

Neck Deep juga turut meramaikan daftar konser tahun ini di Indonesia.

Band pop-punk asal Inggris Raya ini menggelar konsernya tak hanya di Jakarta, tapi juga di Medan, dan Surabaya pada 15 -17 September. 

Harga tiket konser Neck Deep di Jakarta yang dilangsungkan di Mahaka Square dijual mulai dari Rp820.000 hingga Rp950.000. Dengan kapasitas sekitar 5.000 orang, pendapatannya bisa mencapai Rp4,1 miliar sampai Rp4,75 miliar. 

16. SMTOWN/ SMCU Palace

Para K-popers khususnya SM-stan juga pasti tak asing dengan konser rutin para artis SM ini. 

SMTOWN akhirnya kembali hadir di Indonesia, tepatnya di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 23 September 2023, bertajuk SMCU Palace Jakarta. 

Sederet idol K-pop yang hadir antara lain ada Super Junior, NCT Dream, aespa, TVXQ!, Red Velvet, WayV, NCT127, dan SM New Boy Group. 

Harga tiketnya mulai dari Rp1 juta sampai dengan Rp3 juta. Pendapatan dari konser ini bisa mencapai Rp78 miliar sampai Rp234 miliar. 

17. Nicole (NIKI) World Tour

Penyanyi asal Indonesia yang terkenal di Amerika Serikat ini juga turut memeriahkan sederet jadwal konser di Indonesia. NIKI tampil di Jakarta selama 2 hari, yakni 26-27 September 2023, di JIEXPO Hall D2.

Konser musik ini merupakan rangkaian dari tur dunia pertama NIKI yang digelar di Amerika, Asia, dan Eropa, dari Mei hingga Oktober 2023. 

Harga tiket konser Nicole World Tour Jakarta 2023: Rp500.000 hingga Rp2.000.000. Pendapatannya bisa mencapai Rp2,5 miliar sampai Rp10 miliar.  

18. ONE OK Rock

Grup musik Jepang, ONE OK ROCK, juga kembali bertandang ke Indonesia setelah sebelumnya hanya menjadi pengisi opening konser Ed Sheeran pada 2019 lalu. 

Band Jepang ini mengadakan pertunjukannya di Beach City International Stadium, Jakarta. pada 29-30 September 2023

Harga tiket konser ONE OK Rock Jakarta 2023: Rp1.200.000 hingga Rp2.700.000. Kapasitas 15.000 orang, pendapatannya bisa mencapai antara Rp18 miliar sampai Rp40,5 miliar. 

19. Charlie Puth

Charlie Puth melalui tur dunianya, The “Charlie” Live Experience Asia 2023, juga menunjuk Jakarta sebagai salah satu destinasinya. 

Pemenang 4 kali Grammy Award menyapa penggemarnya di Indonesia pada 8 Oktober 2023 di Ancol Beach City International Stadium, Jakarta. 

Penjualan tiket telah dimulai sejak bulan Juni 2023 mulai dari Rp1,55 juta sampai Rp5,35 juta. Dengan demikian, pendapatan Puth bisa mencapai Rp23,25 miliar sampai Rp80,25 miliar. 

20. Konser Jejak Candra Darusman

Konser ini digadang sebagai apresiasi para insan musik tanah air kepada Candra Darusman yang merupakan maestro sekaligus musisi senior tanah air.

Digagas oleh Yovie Widianto, konser ini dihelat di Ciputra Artpreneur Jakarta pada 13 Oktober 2023. Tak lupa sederet musisi dari berbagai generasi akan menyemarakkan gelaran ini seperti Ardhito Pramono, Soegi Bornean dan banyak lainnya juga ikut hadir. 

Konser ini dibanderol dengan harga Rp1,8 juta sampai Rp3,25 juta. Dengan tempat berkapasitas sekitar 2.000 orang, bisa meraup pendapatan sekitar Rp3,6 miliar sampai Rp7,2 miliar. 

Konser lainnya yang turut digelar tahun ini berikut ini. 

21. Mahalini Fabula 2.0 Live in Concert

22. Afgan ‘Evolution’

23. 2023 P1Harmony Live Tour

24. The Corrs Live in Jakarta

25. Pertunjukan Tunggal Fiersa Besari ‘Berjalan Mundur’ 

26. JO1 “Beyond The Dark”

27. Anomalie Asia Tour

28. Remember November 

29. Melodi Layar Perak Erwin Gutawa Orchestra

30. It’s Me HJM : The First Mandarin Concert 

31. Konser 50 Tahun God Bless 

32. Yesung Solo Concert 

33. Bring Me The Horizon Concert “Transcend The Self”

34. II Divo : A New Day Tour 

35. Jacob Collier Solo Piano 

36. Coldplay 

37. Mamamoo + Fan Concert: Two Rabbits Code

38. James Arthur

39. Noah

40. RAN "The Sweet Seventeen Show"

41. Konser Gempita Cinta ELFA’S SINGERS 

42. TWICE

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Mutiara Nabila
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro