Bisnis.com, JAKARTA - Banyak orang yang ingin mendapatkan verified Instagram atau centang biru pada akun instagramnya. Bagi, Anda yang belum mendapatkan verified, tidak perlu khawatir Anda bisa mendapatkannya secara gratis.
Sebelum mengajukan verified Instagram, penting untuk mengetahui syarat agar mempermudah proses pengajuannya.
Syarat mendapatkan verified Instagram:
1. Autentik
Jika, ingin mendapatkan akun dengan verified instagram, maka Anda harus menjadi orang yang penting, seperti tokoh masyarakat. Apabila, akun instagram merupakan tempat usaha, maka badan usaha harus sudah terdaftar.
2. Unik
Akun yang diajukan mewakili orang atau bisnis secara unik, tidak boleh mempunyai beberapa akun untuk setiap orang atau bisnis.
3. Lengkap
Profil instagram harus bersifat publik, mempunyai bio dan foto profil instagram. Akun yang diajukan harus aktif dalam memposting, membagikan dan mengomentari konten.
4. Terkenal
Akun yang diajukan harus mewakili orang, merek, atau entitas yang terkenal dan paling banyak dicari.
Cara mendapatkan verified Instagram
1. Masuk ke akun instagram
Masuk ke akun instagram yang akan diajukan untuk lencana verifikasi. Klik gambar profil yang berada di sudut kanan bawah aplikasi.
2. Buka pengaturan
Jika, sudah ada pada bagian profil, klik menu garis tiga pada bagian kanan atas. Kemudian, pilih pengaturan dan privasi.
3. Pilih mitra verifikasi
Pada halaman pengaturan, pilih mitra verifikasi pada bagian bawah untuk membuka formulir aplikasi.
4. Pengisian data
Ada beberapa data yang perlu diisi, berikut data yang diperlukan:
1. Nama lengkap (orang atau usaha)
Data identitas, harus disertai dengan tanda pengenal berfoto resmi dari pemerintah.
2. Dokumen bisnis resmi
Jika, ingin mengajukan verified untuk usaha, maka harus memberikan dokumen bisnis yang relevan.
3. Ketenaran
Mengisi data dengan memilih kategori industri dan target audiens.
4. Tautan pendukung
Memasukan tautan ke akun media sosial terverifikasi lainnya atau bisa memasukan berita dan siaran pers yang terkait dengan merek yang diajukan.
5. Buat pengajuan
Setelah mengisi data yang dibutuhkan, kemudian klik kirim. Jika sudah, tunggu kurang lebih sekitar 30 hari, selanjutnya instagram akan memberitahu melalui feed aktivitas pada aplikasi. Apabila pengajuan sudah diterima, maka akan langsung mendapatkan verified pada akun instagram. (Nur Afifah Azahra Aulia)