Bisnis.com, JAKARTA - Kabar keluarga Pangeran William dan Kate Middleton, mendapat banyak perhatian dari masyarakat. Keluarga kerajaan terpandang ini, selalu menjadi sorotan terkait keharmonisan dan penyakit yang diderita oleh Kate Middleton.
Tepat pada bulan Maret tahun 2024 lalu, Kate resmi mengumumkan pernyataan di akun resmi X (@KensingtonRoyal) bahwa dirinya mengidap kanker dan akan menjalani kemoterapi.
Pernyataan ini menyita simpati dan perhatian banyak orang terkait kesehatan Kate Middleton tersebut. Kate meminta doa dan dukungan, serta meminta publik menghargai privasi dari terhadap keluarga kecilnya.
Kate juga mengatakan bahwa William dan keluarga kecilnya selalu berada disampingnya dan menemani setiap proses hingga saat ini. Dirinya yakin untuk menjalankan kemoterapi, dan memberikan dukungan kepada seluruh penderita kanker di luar sana.
Namun, setelah pernyataan tersebut beredar, Pangeran William sangat mengapresiasi sikap masyarakat yang mendukung dan menjaga privasi keluarga kecilnya.
Menurut laporan Richard Eden dari Daily Mail, pada Rabu, 10 April 2024, terlihat hadirnya Pangeran William dan Carole Middleton yang bertemu dan melewati pub di saat Kate Middleton menjalani perawatan kemoterapi. Keduanya sedang bersantai dan meminum bersama.
Pangeran William dan Carole Middleton terlihat santai bersama, dan saling mendukung satu sama lain untuk kesembuhan Kate dimasa yang akan datang. Peran sebagai suami dan ibu kandung dari Kate ini sangat penting, untuk memberikan semangat dan perhatian bagi kesembuhan Kate.
Sampai saat ini, hubungan Kate dan Pangeran William terlihat baik-baik saja dan selalu berada disisi satu sama lainnya. Saling mendukung, mengasihi, dan memberikan semangat bersama demi keluarga kecilnya.
Keharmonisan yang terjadi antara Kate dan Pangeran William, menyita perhatian masyarakat. Kedua pasangan tersebut sempat diterpa isu keretakan rumah tangga akibat adanya orang ketiga. Namun, hingga saat ini informasi tersebut tidak dibenarkan, dan keduanya terlihat semakin mesra dan bahagia.
Momen-momen tersebut dimanfaatkan oleh keduanya, untuk melakukan aktivitas secara bersama dan mencari suasana baru dalam menjalani kehidupan. (Maharani Dwi Puspita Sari)