Daftar menteri kesehatan yang  bukan dari dokter
Health

Seperti Budi Gunadi Sadikin, Ini Daftar 10 Menkes yang Bukan Dokter di Negara Maju

Redaksi
Kamis, 20 Juni 2024 - 20:46
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Budi Gunadi Sadikin adalah sosok Menteri Kesehatan Indonesia pertama yang tidak memiliki gelar dokter atau latar belakang medis lainnya. Adapun sejumlah negara maju di dunia yang mengalami kondisi serupa. 

Reshuffle atau perubahan kabinet untuk jabatan menteri kesehatan (Menkes) pada masa jabatan Joko Widodo kala itu menuai kontroversi. Karena, posisi Menkes yang semula diisi Terawan Agus Putranto yang berlatarbelakang medis, malah digantikan Budi Gunadi Sadikin yang tidak memiliki background medis.

Bukan hanya di Indonesia, masyarakat di negara maju dengan kondisi serupa juga turut memberikan pro kontra terkait pemilihan menkes yang bukan dokter. Hal ini disebabkan, adanya kekhawatiran dan ketakutan atas kebijakan yang nantinya diberlakukan.

Dilansir dari akun instagram resmi milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) @kemenskes_ri, terdapat 10 negara maju yang memiliki menteri kesehatan tidak berlatar belakang ahli kesehatan. Diantaranya, Amerika Serikat, Inggris, Australia, Prancis, Arab Saudi, Jepang, Korea Selatan, Singapura, Malaysia, dan Thailand. 

Negara Maju memiliki Menkes yang bukan dokter:

1. Amerika Serikat

Amerika Serikat memiliki menkes yang tak berasal dari dunia kesehatan yaitu Xavier Becerra. Dia sudah menjabat sebagai menteri kesehatan sejak tahun 2021 hingga saat ini. 

Sebelum Xavier Becerra menjabat sebagai menkes, dia pernah bekerja sebagai politikus, pengacara, dan Jaksa Agung California pada tahun 2017 sampai 2021. Selain itu, dia merupakan lulusan dari Stanford University dan Stanford Law School jurusan ekonomi.

2. Inggris

Inggris menjadi salah satu negara dengan Menkes yang tidak memiliki latar belakang dunia kesehatan. Victoria Atkins merupakan menteri kesehatan dan Perawatan yang diangkat pada tahun lalu yakni 2023 hingga saat ini.  

Dia merupakan lulusan dari Cambridge University jurusan hukum. Sebelum menjadi menkes, dia mempunyai pengalaman sebagai anggota parlemen, politisi, dan pengacara spesialis bidang fraud.

3. Australia

Menteri kesehatan Australia Mark Butler berlatar belakang pendidikan hukum dari Adelaide University. Selain itu, dia juga merupakan lulusan Deakin University dengan jurusan hubungan internasional.

Menkes Mark Butler telah menjabat sejak tahun 2022 hingga sekarang. Sebelumnya, dia pernah menjabat sebagai anggota parlemen dan politisi.

4. Prancis

Catherine Vautrin merupakan menteri kesehatan di Prancis yang tidak memiliki latar belakang ahli kesehatan. Dia diangkat menjadi menteri tenaga kerja, kesehatan, dan solidaritas di pemerintahan Perdana Menteri Gabriel Attal pada tahun 2024.

Catherine mempunyai latar pendidikan hukum bisnis. Dia merupakan lulusan Paris Descartes University dan pernah menjabat sebagai anggota parlemen, politikus, hingga manajer produk asuransi.

5. Arab Saudi 

Fahad bin Abdurrahman Al-Jalajel merupakan sosok menteri kesehatan Arab Saudi yang telah menjabat sejak tahun 2021 hingga saat ini. 

Fahad memiliki background pendidikan yang sangat berbeda dari kebanyakan menteri kesehatan lainnya. Dia merupakan lulusan teknik komputer dan informasi dari Saint Joseph’s University dan King Saud University.

Sebelum menjabat, dia pernah bekerja sebagai manager open source operating systems, penasehat menteri teknologi dan informasi KSA. 

Halaman:
  1. 1
  2. 2
Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro