Artis Jennifer Dunn di kantor polisi/Antara
Entertainment

Ini Kata Psikolog Soal Kebiasaan Jennifer Dunn yang Sering Senyum

Newswire
Rabu, 3 Januari 2018 - 15:03
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Artis Jennifer Dunn terus mengumbar senyum saat polisi menghadirkannya di hadapan awak media di Kepolisian Daerah Metro Jaya, Selasa, 2 Januari 2017.

Artis belasteran berusia 28 tahun tersebut ditangkap untuk ketiga kalinya atas kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu.

Menurut psikolog dari Universitas Indonesia, Rose Mini Adi Prianto, ekspresi Jennifer yang sering senyum di hadapan publik merupakan suatu hal yang tidak wajar. "Sepertinya yang bersangkutan merasa bahwa dia akan bisa melewati kasus itu," kata Rommy, sapaan Rose Mini, kepada Tempo pada Selasa, 1 Januari 2018.

Dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Jennifer menyatakan penyesalannya kembali terjerat kasus narkoba dan sering tersenyum. "Terima kasih kepada teman-teman media semuanya," ujarnya, Selasa, 1 Januari 2018. "Aku nyesel. Sudah itu saja."

Artis Jennifer Dunn diringkus polisi atas kasus kepemilikan narkoba jenis sabu pada Ahad sore, 31 Januari 2017, pukul 17.30 WIB, di kediamannya, Jalan Bangka XI C Nomor 29, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

"Petugas berhasil menangkap JD di rumahnya," ujar Kepala Subdirektorat I Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Jean Calvin Simanjuntak.

Rommy menuturkan, ekspresi Jennifer yang seakan tidak menggambarkan penyesalan karena dia sudah beberapa kalu terjerat kasus yang sama. Tapi, bisa juga Jennifer merasa pasrah sebab dari sisi sosial sudah bermasalah termasuk ketika dicap sebagai perebut suami orang.

"Merasa sudah nothing to lose (pasrah). Jadi seperti tidak peduli lagi dengan dirinya atau masalahnya," ucapnya. "Yang jelas dulu waktu dilepaskan dari tahanan dia (Jennifer Dunn) tidak sembuh."

Dia pun menuturkan, ekspresi yang digambarkan Jennifer menjadi pertanda bahwa nalarnya sudah tidak berjalan secara sehat. Kalau nalar manusia sudah tidak benar maka akan berdampak pada emosi dan ekspresi. Emosi manusia dikontrol oleh nalarnya.

Lebih jauh Rommy mengungkapkan bahwa setiap pengguna narkoba, seperti Jennifer Dunn, bisa bertindak apa saja untuk memenuhi kebutuhannya. "Jadi, norma sosial juga sudah tidak dianggap lagi."

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro