Makanan Kesehatan/Jibi
Travel

8 Cara Jaga Berat Badan Saat Travelling

Bunga Citra Arum Nursyifani
Selasa, 4 Februari 2014 - 17:51
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Kegiatan Wisata alias travelling, seringkali menyebabkan pola makan seimbang dan diet terganggu, sehingga berat badan justru bertambah. Namun, ternyata ada sejumlah kegiatan yang bisa mengurangi kemungkinan buruk tersebut.

Dilansir dari publikasi situs booking hotel Rajakamar kepada Bisnis, berikut ini 8 kegiatan yang bisa membantu penurunan berat badan sambil travelling.

Hiking

Selain menikmati keindahan alam pegunungan serta udara segarnya, trekking yang dilakukan pun otomatis melenyapkan lemak didalam tubuh. Bagaimana tidak, tubuh anda ‘dipaksa’ berjalan mendaki hingga puncak tanpa bantuan apapun.

Berenang

Ketimbang hanya duduk atau berjemur dipinggir pantai sambil mengonsumsi makanan ringan, lebih baik berenang di laut. Selain seru dan mengasyikkan, lemak pun tanpa disadari bisa rontok dari tubuh.

Yoga

Salah satu tujuan traveling adalah menenangkan pikiran.  Manfaatkan waktu dengan melakukan yoga yang sederhana. Sambil duduk bersila, tarik nafas dan buan semua pikiran negative di kepala dan bayangkan suatu tempat yang indah serta damai.

Jalan Keliling Kota

Jalan kaki sudah dikenal sejak dahulu sebagai olahraga yang paling sederhana, mudah dan murah. Jalan kaki berkeliling kota bisa jadi pilihan untuk menjaga berat badan saat traveling. Jika kota yang dikunjungi terlalu besar, anda bisa memilih jalan kaki menuju destinasi yang dekat. Lemak pun akan terbakar dan keluar lewat keringat.

Bersepeda

Bila jalan kaki dirasa terlalu berat, anda masih bisa menurunkan berat badan saat traveling dengan bersepeda.Ada banyak destinasi wisata yang sudah menyediakan fasilitas sepeda untuk disewa oleh wisatawan. Gunakan untuk mencapai lokasi wisata yang jaraknya dekat dengan penginapan.

Naik Tangga

Saat berada di bandara, pusat perbelanjaan atau destinasi wisata lain, biasanya tersedia eskalator atau lift di setiap lantainya. Nah, mulai sekarang, jangan gunakan kedua fasilitas ini, tapi gunakan tangga agar lemak tubuh cepat terbakar.

Fitness di Hotel

Jangan sia-siakan fasilitas yang sudah tersedia di hotel tempat anda menginap. Daripada menghabiskan waktu menonton tv di kamar sambil ngemil yang hanya akan menambah lemak di pinggang. Sempatkan olahraga di gym, sebelum atau setelah bepergian.

Pilih Makanan Yang Tepat

Sangat sulit memang menghindari makanan enak saat traveling, apalagi bila tujuan anda adalah berwisata kuliner. Untuk itu, tetap perhatikan jenis makanan yang anda pilih. Sesekali makan enak tidak mengapa, namun konsumsi secukupnya saja. Sebisa mungkin, pilih makanan yang rendah lemak untuk menghindari kenaikan berat badan usai melakukan perjalanan.

Sumber : Rajakamar
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro