Ilustrasi/Reuters
Fashion

Diet Kolesterol: Begini Caranya Agar Menyenangkan

Nadya Kurnia
Rabu, 20 Agustus 2014 - 11:21
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pemilik kadar kolesterol tinggi dalam darah mau tak mau harus memperhatikan asupan makanan yang dimakannya.

Jumlah kolesterol yang terkandung dalam makanan sehari-hari tak boleh melebihi jumlah kolesterol yang ditentukan.

Diet kolesterol yang terkesan penuh kekangan dan jauh dari menyenangkan itu ternyata bisa diakali agar terasa lebih ringan. Salah satu caranya dengan trik berikut.

Tara Gidus, penulis The Flat Belly Cookbook for Dummies, mengatakan bahwa menu diet kolesterol bisa ditambah dengan makanan baru agar tak membuat bosan.

"Dengan melakukan mix up pada makanan pilihan, Anda akan mendapatkan susunan nutrisi yang lebih luas pada kebutuhan sehari-hari dan mingguan," tuturnya.

Misalnya saja, apabila dulu minyak zaitun merupakan bahan andalan dalam diet, kini dapat diganti dengan minyak alpukat yang tak kalah sehatnya.

Minyak alpukat memiliki monosaturated fat hampir sebanyak 72%, sama halnya dengan minyak zaitun.

Green tea, yang merupakan sumber antioksidan, dapat mengurangi tekanan darah tinggi dan kadar kolesterol.

Namun tak ada salahnya mengganti dengan matcha tea yang memiliki jumlah antioksidan 137 kali lipat.

Contoh lainnya, mengganti whole wheat (gandum) pasta, dengan mie soba.

Siapa sangka mie asal jepang itu terbuat dari buckwheat yang kaya akan vitamin, mineral, dietary fiber, dan antioksidan?

Anda atau famili sedang melakukan diet kolesterol? Silakan mencoba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Saeno
Sumber : WebMD.com
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro