Fadli Zon memamerkan koleksi batu akik jenis Red Raflesia/Twitter
Fashion

Fadli Zon Pamerkan Batu Akik Red Raflesia. Ini Penampakannya

Hendri Tri Widi Asworo
Senin, 20 April 2015 - 15:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Politisi Partai Gerindra Fadli Zon adalah penggemar batu akik. Wakil Ketua DPR RI itu kini memamerkan koleksinya batu akik jenis Red Raflesia Bengkulu.

"Bersama Pak Suharto, kader Gerindra yg menjadi Wakil Ketua DPRD Provinsi Bengkulu. Pose dengan batu Red Rafflesia," tulisnya melalui akun Twitter @fadlizon seperti dikutip Bisnis.com, Senin (20/4/2015).

Fadli Zon mengkoleksi batu akik dan disimpan di Rumah Budaya Fadli Zon di Aie Angek, Tanah Datar, Sumatera Barat. Sejauh ini koleksi batu akik yang dimiliki berasal dari Suliki dan Sungaidareh.

Adapun, Red Raflesia yang dipamerkan Fadli Zon merupakan salah satu batu akik yang tengah naik daun. Batu akik dari Bengkulu ini semakin digemari, karena memiliki beberapa warna yang unik, sehingga harganya pun semakin tinggi. Bahkan, dalam beberapa bulan terakhir ini bahan batu akik Red Raflesia ini semakin sulit ditemui.

Batu akik Red Raflesia memiliki beberapa bagian warna, di antaranya kuning, orange, dan putih. Akan tetapi, biasanya batu akik Red Raflesia yang berwarna merah yang paling dicari dan kini mulai langka. Bahkan, disebut-sebut batu akik Red Raflesia ini kini mulai menyaingi batu aki Bacan yang terkenal dari Maluku Utara.

Batu akik Red Raflesia memiliki warna merah transparan. Dari jenisnya red rafflesia memiliki beberapa warna seperti merah kecoklatan, merah atau merah orange.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro