Bisnis.com, JAKARTA - Media Nusantara Citra (MNC) Grup, induk stasiun televisi RCTI selaku penyelenggara Indonesian Movie Awards (IMA) 2015 akhirnya buka suara menjawab kontroversi kemenangan Angel Pieters sebagai juara dalam kategori soundtrack terfavorit.
Angel memenangkan kategori itu lewat lagu Indonesia Kita Bersama ciptaan Liliana Tanoesoedibjo, istri CEO MNC Grup Harry Tanoesoedibjo, soundtrack film Di Balik 98.
Padahal lagu itu sebelumnya tidak masuk dalam daftar nominasi yang diumumkan panitia penyelenggara. Nominasi untuk kategori itu yakni lagu Tinggikan oleh Glenn Fredly (film Cahaya dari Timur: Beta Maluku), Di Balik Pintu Istana oleh Saint Loco (film Di Balik 98), Fly My Eagle oleh Anggun C.Sasmi (film Pendekar Tongkat Emas), Immortal Love Song oleh Mahadewa (film Runaway), dan Seluas Itu oleh Pongki Barata (film Nada untuk Asa).
Namun di malam penganugerahan penghargaan pada 18 Mei, muncul nominator baru yakni Angel Pieters yang akhirnya keluar sebagai pemenang.
Penyanyi senior Anggun C.Sasmi, Glenn Fredly dan Pongki Barata pun mengungkapkan kekecewaan dan kegalauannya atas ketidakfairan panitia penyelenggara tersebut.
Menurut Corporate Secretary MNC Group, Syafril Nasution, menjelaskan kemenangan Angle murni ditentukan oleh suara yang masuk melalui layanan pesan singkat (SMS) premium. "Angel Pieters telah mendapatkan dukungan via sms yang mengungguli nominasi lainnya," ujar Syafril.
Syafril juga membeberkan jumlah perolehan SMS masing-masing nominator yakni Angels Pieters memperoleh 1.306 suara (70,63%) dari 1.849 SMS yang masuk.
Kemudian, Anggun C Sasmi melalui lagu 'Fly My Eagle' memperoleh 241 SMS (13,03%), Saint Loco dengan lagu 'Di Balik Pintu Istana meraih 211 suara (11,41%).
Lalu, Pongki Barata dengan lagu 'Seluas Itu' memperoleh 60 SMS (3,24%), Glenn Fredly di lagu 'Tinggikan' mendapat 18 SMS (0,97%); dan Mahadewa untuk lagu 'Immortal Love' memperoleh 13 SMS (0,7%).
"Sekali lagi, kami tekankan bahwa Angel Pieters layak menjadi pemenang. Dan kemenangan Angel Pieters adalah kemenangan publik," tegasnya.
Show