Obat/oposingview.com
Health

Konsumsi Pil KB, Ternyata Tingkatkan Kemampuan Spasial Wanita

Dimas Novita Sari
Kamis, 23 Juli 2015 - 09:57
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Mengonsumsi pil kontrasepsi atau pil KB ternyata memiliki efek positif yang tak disangka, yakni meningkatkan kemampuan spasial wanital, yang biasanya dimiliki oleh laki-laki.

Hasil tersebut didapat dari penelitian yang melibatkan 400 pria dan wanita baik yang mengonsumsi pil kontraspesi dan tidak melalui dua tes mental, yakni pengujian kesadaran spasial dan melihat bentuk tiga dimensi serta kemampuan verbal untuk menciptakan kalimat dari kata-kata.

Dikutip dari DailyMail, Kamis (23/7/2015), Dari tes tersebut, sesuai dengan prediksi, didapati pria melakukan hal yang berhubungan dengan spasial lebih baik dibandingkan dengan wanita.

Namun, pada wanita yang mengonsumsi pil KB, hasilnya lebih baik dari pada wanita yang tidak menggunakan pil KB.

Para peneliti dari Pennyslvania State University mengatakan perempuan yang mengonsumsi pil KB memiliki hormon estrogen lebih sedikit, dibandingkan yang tidak. Hormon itu berfungsi menekan kemampuan spasial, yang artinya jika kadarnya lebih sedikit di tubuh maka kemapuan terhadap spasial akan meningkat.

Seorang juru bicara perusahaan penerbitan Elsevier mengatakan pembagian tempat pada bagasi mobil, atau tempat cuci piring lebih mudah bagi perempuan yang mengkonsumsi pil KB.

Namun, baik wanita yang mengonsumsi pil KB ataupun tidak, cenderung memiliki kemampuan verbal yang lebih baik dari pada pria.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro